Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Bedanya Pemanasan Global dengan Perubahan Iklim?

Kompas.com - 26/09/2019, 11:17 WIB
Farren Anatje Sahertian,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

Jika dirata-rata, semua iklim dunia membentuk apa yang para ilmuwan ketahui yaitu “iklim global”. Hal ini bertanggung jawab untuk berevolusi dan berfluktuasi dari waktu ke waktu.

Perubahan iklim vs Pemanasan global

Lantas, apa yang dimaksud perubahan iklim?

Definisi secara umum menyebut perubahan iklim mencakup setiap dan semua fluktuasi jangka panjang dalam satu atau lebih variabel terkait iklim. Sebagai contoh, curah hujan rata-rata di dalam lokasi yang sama.

Di sisi lain, istilah pemanasan global mengacu pada peningkatan suhu permukaan rata-rata planet Bumi.

Karena itu bisa disimpulkan bahwa pemanasan global adalah bentuk perubahan iklim, tetapi perubahan iklim tidak selalu dimanifestasikan sebagai pemanasan global.

Permasalahan yang Baru Muncul

Mungkin terdengar aneh, pemanasan yang terjadi baru-baru ini disebabkan oleh emisi gas rumah kaca yang memicu peningkatan banjir. Sementara di daerah-daerah tertentu, ada daerah yang mengalami presipitasi yang meningkat dan kekeringan di beberapa tempat.

"Secara historis, masyarakat paling terkena dampak oleh peristiwa iklim yang sama yang terjadi saat ini, yakni panas dan dingin yang ekstrim dan berkepanjangan, kekeringan dan juga banjir," kata Nathan Steiger, ilmuwan atmosfer dari Columbia University yang mempelajari dampak variasi iklim terhadap peradaban manusia, dilansir How Stuff Works (15/9/2019).

"Sering kali perubahan iklim di masa lalu terjadi bukan karena kesalahan mereka sendiri. Tapi kadang-kadang diperburuk oleh kesalahan manajemen manusia terhadap lingkungan," tambah Steiger.

Steiger mengacu pada erosi tanah yang didorong oleh pertanian sebagai contoh terakhir.

"Area yang kehilangan tanah yang kaya dan tebal cenderung lebih rentan untuk mengering, sehingga membuat kekeringan yang dialami lebih buruk dari yang seharusnya," jelasnya.

Baca juga: Pemanasan Global Membuat Manusia Jadi Kanibal, Benarkah?

Kemudian pada tahun ini, Steiger ikut terlibat dalam menulis studi komprehensif yang muncul dalam jurnal Nature.

Menggunakan inti es, karang (sampel), catatan sejarah dan bukti lainnya, timnya meninjau sejarah perubahan iklim yang terjadi - besar atau kecil - selama dua milenium terakhir.

Selama jangka waktu tersebut, sejumlah periode menyimpang termasuk Anomali Iklim Abad Pertengahan yang luar biasa panas, berlangsung dari 800 hingga 1200 Masehi.

Sebagian besar peristiwa tersebut bersifat regional. Namun, Steiger dan rekan-rekannya menemukan bahwa untuk 98 persen planet ini, periode tunggal terpanas selama 2.000 tahun terakhir adalah akhir abad ke-20, ketika suhu global benar-benar melonjak.

Jadi, bisa dikatakan bahwa selama lebih dari 20 abad sejarah manusia, nenek moyang kita tidak pernah menghadapi fenomena terkait iklim yang secara universal berdampak - atau mengkhawatirkan seperti perubahan iklim modern. (Farren Anatje Sahertian)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com