KOMPAS.com - Saat dewasa, panda (Ailuropoda melanoleuca) memiliki tubuh raksasa dan terbilang sangat besar.
Namun, tahukah Anda, ketika panda lahir beratnya tak lebih dari 100 gram? Ya, mungkin ukurannya hanya sebesar tikus dewasa.
Selain itu, bayi panda yang lahir dengan warna merah muda juga buta dan tak berdaya.
Tampilan itu sama sekali tak sesuai dengan penampakan induk mereka yang berukuran 900 kali lebih besar.
Padahal, masa kehamilan panda terhitung lama, yakni sekitar 97 hingga 161 hari atau empat sampai lima bulan.
Hal inilah yang membuat para ilmuwan bingung dan terus mencari jawabannya.
Baca juga: Terungkap, Begini Wujud Panda Albino Pertama di Dunia
Setelah menunggu lama, kini mungkin kita bisa tahu alasan di balik fakta unik panda itu.
Sebuah riset terbaru mengatakan, bayi panda lahir dalam kondisi prematur. Ibarat manusia, kelahirannya setara dengan trimester pertama.
Dilansir Science Alert, Senin (16/12/2019), kesimpulan ini berdasarkan studi yang dilakukan oleh ahli biologi Peishu Li dan Kathleen Smith dari Universitas Duke.
Peneliti melakukan analisis terhadap lima bayi panda yang diawetkan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.