Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memahami Pentingnya Saling Memaafkan Saat Lebaran, Menurut Sains

Kompas.com - 04/06/2019, 19:00 WIB
Julio Subagio,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Momen Lebaran merupakan waktu di mana kita bertemu sanak keluarga, teman, dan kenalan yang telah lama tidak jumpai. Di waktu ini pula, kita saling menjemput maaf atas segala kesalahan yang telah kita perbuat, baik sengaja ataupun tidak.

Namun, apakah tradisi tahunan ini hanyalah sebuah rutinitas belaka? Pernahkah kita memikirkan sejenak mengenai makna dari ritual ini? Apakah kita sudah benar-benar memaafkan?

Maaf adalah konsep yang universal dan dapat ditemukan di berbagai kepercayaan serta aliran pemikiran sepanjang masa yang tersebar di berbagai penjuru. Semua ajaran tersebut menempatkan sikap memaafkan sebagai suatu bentuk kebaikan.

Baca juga: Bernostalgia Ternyata Baik untuk Kita, Termasuk Mengenang Masa Kecil

Saat seseorang diperlakukan tidak adil, maka orang tersebut perlu berjuang untuk melawwan niatan dendam yang timbul akibatnya, berusaha untuk memaafkan, bahkan menggunakan pengalaman tersebut untuk menolong dan melawan ketidakadilan yang dijumpainya.

Memaafkan tidak berarti menyetujui, membenarkan, membiarkan, atau melupakan kesalahan yang telah diperbuat orang lain terhadap kita.

Namun, memaafkan merupakan cara kita mengasah pengendalian diri dan nilai moral yang kita miliki.

Lantas, apa saja tahapan yang perlu ditempuh untuk benar-benar memaafkan?

Langkah memaafkan

Robert Enright, psikolog dari University of Wisconsin-Madison, memberikan saran yang dapat diikuti, seperti dilansir dari HuffPost.

Pertama, kita perlu mengukur sebesar apa dampak kesalahan dan ketidakadilan yang dilakukan orang lain terhadap kehidupan kita. Apakah hal tersebut memicu beragam emosi, seperti marah, dendam, dengki, dan sebagainya.

Kita perlu menyadari bahwa emosi tersebut mengonsumsi energi dalam jangka panjang, dan juga dapat mempengaruhi hubungan kita dengan orang lain yang tidak bersalah pada kita.

Perlahan, kita akan sadar bahwa emosi ini ingin kita lenyapkan, dan kita ingin lepas dari kondisi ini.

Kedua, setelah muncul keinginan untuk merubah kondisi dalam hati, kita juga perlu paham bahwa dengan memaafkan, tidak lantas kesalahan tersebut impas begitu saja. Memaafkan tidak berarti bahwa kita memaklumi dan membenarkan kesalahan.

Tapi, kita tidak ingin kesalahan itu terus mempengaruhi kehidupan, sehingga kita mengambil langkah untuk menawarkan maaf dan melangkah menuju masa depan.

Ketiga, kita perlu melihat dengan pandangan baru, dan sadar bahwa orang yang melakukan kesalahan hanyalah manusia biasa yang tidak jauh berbeda dengan kita.

Halaman:


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau