Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop 2018: 8 Penelitian Mengenai Alien Sepanjang Tahun

Kompas.com - 29/12/2018, 21:21 WIB
Resa Eka Ayu Sartika

Penulis

Sayangnya, hingga saat ini tenda-tanda kehidupan ekstraterestrial itu belum pernah ditemukan.

Hal tersebut menimbulkan pertanyaan, bagaimana alien belum ditemukan jika benar-benar ada.

Dilansir dari Business Insider, Selasa (18/09/2018), ada tiga teori yang menjelaskan mengapa kita belum menemukan alien. Ketiga tersebut adalah alien sedang berhibernasi, iklim yang tidak stabil, serta lingkungan berbeda antara manusia dengan alien.

Baca selengkapnya: 3 Alasan Kenapa Kita Belum Menemukan Alien

Alien Berwarna Ungu

Menurut sebuah penelitian terbaru yang dipublikasikan dalam International Journal of Astrobiology, para ahli menyebut bahwa kehidupan awal di Bumi berwarna ungu.

Tim peneliti berpendapat, sebelum tanaman hijau mulai memanfaatkan keuatan matahari untuk energi, organisme ungu kecil telah melakukannya.

Gagasan bahwa Bumi awalnya berwarna ungu sebenarnya bukan hal baru. Shiladitya DasSarma, ahli mikrobiologi dari Universitas Maryland School of Medicine pernah mengajukan teori ini pada 2007.

Bagi DasSarma, kehidupan awal yang berwarna ungu ini juga bisa diterapkan dalam pencarian kehidupan asing di ruang angkasa.

Artinya, ahli mikrobiologi ini berpikir bahwa alien juga berwarna ungu.

Baca selengkapnya: Ilmuwan Sebut Alien Mungkin Berwarna Ungu, Kok Bisa?

Asteroid Oumuamua adalah Kapal Alien

Dalam sebuah laporan terbaru, peneliti Harvard menyebut bahwa asteroid Omuamua bisa jadi adalah pesawat antariksa alien yang berlayar melewati Bumi menggunakan cahaya.

Ketika Oumuamua melintas di dekat planet kita, para ilmuwan cukup kaget karena benda ini merupakan obyek pertama yang diketahui berasal dari tata surya lain.

Dalam waktu singkat itu, para astronom mengetahui bahwa benda itu bergerak dengan cara yang aneh. Ia berputar dengan cepat ketika terbang melalui tata surya kita.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com