Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penemuan yang Mengubah Dunia: Kaca, Sudah Digunakan sejak Zaman Batu

Kompas.com - 06/09/2018, 21:39 WIB
Resa Eka Ayu Sartika

Penulis

Kaca paling awal di Asia tersebut ditemukan di lokasi Lembah Indus.

Namun, bukti teks sebenarnya menyebutkan kaca telah ada di India jauh sebelum itu.

Adanya kaca di Asia Selatan kemungkinan berkaitan dengan adanya kontak dengan dunia Yunani-Romawi.

Tak hanya di India, sejarah kaca juga tak bisa dilepaskan dari China. Kaca pada masa tersebut memainkan peran penting dalam seni dan kerajinan.

Sayangnya, bukti arkeologi kaca pada masa tersebut di China sangat terbatas. Ini kemungkinan karena kelangkaan materi pembuatnya.

Bukti arkeologi paling awal untuk pembuatan kaca di China berasal dari periode Negara-Negara Berperang (475 SM hingga 221 SM).

Baca juga: Kaca Mata Hitam Bantu Atasi Sulit Tidur

Tahun 1000, kota Alexandria di Mesir menjadi pusar pembuatan kaca paling penting di dunia.

Di Eropa pada masa tersebut, seni membuat kaca patri penting bagi gereja dan katedral.

Pada masa Perang Salib, manufaktur kaca dikembangkan di Venesia. Dengan cepat, Venesia menjadi pusat pembuatan kaca dunia.

Pada 1291, peralatan pembuatan kaca dipindahkan ke pulau Murano.

Tahun-tahun selanjutnya, perajin kaca Venesia mulai pergi ke Eropa utara untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Mereka mendirikan pabrik-pabrik kaca di tempat mereka yang baru.

Hal ini membuat kaca dengan cepat tersebar.

Pada 1674, pembuat kaca Inggris George Ravenscorft menemukan kaca timah.

Pada 1800-an, permintaan besar-besaran untuk kaca jendela yang disebut kaca mahkota terjadi.

Selanjutnya, berbagai barang dibuat dari kaca. Mulai dari jendela, peralatan rumah tangga, hingga lampu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau