KOMPAS.com - Melakukan olahraga selama menjalani kemoterapi dapat meningkatkan kesehatan pasien kanker. Hal ini terbukti dalam studi kasus di sebuah rumah sakit kanker di Sydney, Australia.
Pasien kanker dalam studi kasus ini diberi obat kemoterapi dan diminta untuk menggenjot sepeda statis.
Tim peneliti berharap, pemberian obat dibarengai dengan olahraga akan membantu pasien meningkatkan aliran darah ke tumor.
"Tumor memiliki suplai darah yang buruk dan terkadang sulit membuat obat kemo tepat sasaran," kata Michael Marthick, fisiolog yang melaksanakan studi kasus ini.
Baca juga: Pengidap Kanker Payudara dan Paru-paru Tak Perlu Kemoterapi, Asal...
"Masih terlalu dini. Namun yang bisa kami sampaikan, hal ini aman dilakukan. Pasien tampaknya menikmatinya, dan dapat mengalihkan perhatian selama menjalani perawatan," jelasnya kepada ABC.
Lewat penelitian ini, Marthick meemukan berolahraga selama perawatan dapat mengubah perilaku pasien.
"Kami melihat olahraga dapat menangani banyak hal, termasuk masalah kelelahan, kekuatan, daya tahan, dan kemampuan pasien mentolerir pengobatan," katanya.
Menurut Marthick, aktivitas ini sama sekali tidak memiliki efek samping bagi pasien yang terlibat dalam studi ini.
Salah satu pasien kemo Susan McCarthy, mengaku mendapatkan manfaat dari berolahraga sembari menjalani perawatan kanker.
Setelah didiagnosis menderita kanker payudara agresif, dia menjalani mastektomi. Kelenjar getah beningnya diangkat dan ia harus menjalani kemoterapi juga radioterapi. Selain itu, ia juga diminta berolahraga.
"Dokter menyarankan mendatangi fisioterapis untuk olahraga," katanya.
McCarthy mengaku latihan tersebut membuatnya menyadari perlunya mengubah pola makannya.
"Menjalani kemo turut mengatasi hal itu," katanya.
"Saya jauh lebih sehat sekarang. Saya tidak lagi makan banyak lemak, jalani diet Mediterania, banyak berolahraga," katanya.
McCarthy mengatakan kekuatan mental dan fisik yang dia dapatkan melalui perawatannya terus membantu pemulihannya.
"Saya merasa sangat baik, tidur jauh lebih baik dan merasa sangat bahagia," katanya.
McCarthy menambahkan, olahraga itu membantunya mengatasi efek samping pengobatan.
Baca juga: Dokter AS Gunakan Virus Polio untuk Obati Kanker Otak
Dr Judith Lacey dari Chris O'Brien Lifehouse mengatakan selama 30 tahun sebagai dokter dia melihat pedoman latihan dan perawatan kanker telah berubah dramatis.
"Semakin banyak bukti menunjukkan bahwa terus berlatih sejak awal didiagnosis (kanker) terbukti lebih bermanfaat," katanya.
Dia mengatakan, sebelumnya dokter lebih banyak meminta pasien untuk beristirahat. Namun kini, kita memiliki bukti kuat bahwa berolahraga juga dapat meningkatkan kesehatan pasien kanker.
Dr Lacey menekankan bahwa berolahraga tidak hanya dengan pergi ke gym.
"Studi terkait yoga dan chi kung mengatakan, hal ini bahkan lebih bermanfaat bagi sebagian pasien, tergantung stadium kanker dan perawatan mereka," katanya.
"Keduanya mencakup olah nafas dan meditasi," tambahnya.
Yang dimaksudkan dengan latihan di sini, adalah menggabungkan latihan dengan terapi pikiran-tubuh serta diet yang baik dan terapi lainnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.