Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 6 Gerhana Sepanjang 2020, Catat Tanggalnya

Kompas.com - 09/01/2020, 13:29 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

Sumber NASA,BMKG

Gerhana matahari cincin 

Gerhana matahari cincin (GMC) terjadi ketika bulan paling jauh dari Bumi.

Karena bulan jauh dari Bumi, tampaknya lebih kecil. Itu tidak menghalangi seluruh pandangan matahari.

Bulan di depan matahari terlihat seperti cakram gelap di atas cakram berwarna matahari yang lebih besar. Ini menciptakan apa yang tampak seperti cincin di sekitar bulan.

Gerhana matahari terjadi setiap 18 bulan sekali. Tidak seperti gerhana bulan, gerhana matahari hanya berlangsung selama beberapa menit.

Baca juga: Mitos Gerhana Matahari, dari Jatuhnya Kepala Dewa sampai Tanda Kiamat

6 gerhana bulan di 2020

Disebutkan BMKG, pada 2020 terjadi enam kali gerhana, yakni dua kali gerhana Matahari dan empat kali gerhana Bulan.

Rinciannya adalah sebagai berikut:

  1. Gerhana Bulan Penumbra (GBP), 11 Januari 2020 dan dapat diamati dari Indonesia.
  2. Gerhana Buan Penumbra (GBP), 6 Juni 2020 dan dapat diamati dari Indonesia.
  3. Gerhana Matahari Cincin (GMC) 21 Juni 2020. Pengamatan dari Indonesia berupa Gerhana Matahari Sebagian, kecuali sebagian besar Jawa dan sebagaian kecil Sumatera bagian Selatan.
  4. Gerhana Bulan Penumbra (GBP), 5 Juli 2020. Fenomena ini tidak dapat diamati dari Indonesia.
  5. Gerhana Bulan Penumbra (GBP), 20 November 2020. Fenomena ini dapat diamati dari wialyah Indonesia bagian Barat menjelang gerhana berakhir.
  6. Gerhana Matahari Total (GMT), 14 Desember 2020. Fenomena ini tidak dapat diamati dari Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber NASA,BMKG
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com