Konsultan penyakit lambung dan pencernaan itu menambahkan, food safety adalah masalah utama yang ada di sekolah dan lingkungan masyarakat.
Food safety yang dimaksud adalah keamanan dalam menyiapkan makanan sampai dicerna tubuh.
Ari memberi contoh, banyak penjaja makanan kaki lima yang kurang mempedulikan keamanan pangan yang disajikan. Tak jarang kita melihat piring bekas makan hanya dicuci menggunakan dua ember dan lap yang dipakai berulangkali.
Oleh sebab itu, dia menyarankan agar pihak sekolah dan siswa bekerja sama dalam meningkatkan keamanan pangan ini.
"Pengawasan harus dilakukan terus menerus dengan melibatkan semua pihak sekolah dan juga siswa, melalui Oganisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS)," ujar Ari selaku Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu.
Pasien dengan hepatitis A, biasanya datang sudah kuning dan warna air kencingnya seperti air teh.
Gejala yang timbul bisa ringan sampai berat bahkan jika terjadi hepatitis fulminan akibat virus hepatitis A, dapat menyebabkan kematian.
"Sebelumnya, pasien mengalami common cold. Ini seperti orang yang mengalami gejala flu, sakit-sakit badan, mual dan kadang disertai muntah, nafsu makan menurun dan lemas," kata Ari.
Seorang yang terinfeksi hepatitis A juga merasakan nyeri di perut kanan atas.
Ini karena infeksi hepatitis A mengakibatkan peradangan pada liver yang sebagian besar berada di perut kanan atas.
Selain itu, jika pasien sudah melakukan pemeriksaan antibodi terhadap virus hepatitis A (anti HAV) yang memastikan bahwa seseorang tersebut terjangkit infeksi hepatitis A di laboratorium, maka hasilnya akan menunjukkan peningkatan kadar bilirubin dan peningkatan yang tinggi dari SGOT dan SGPT.
Serum Glutamic Oxaloacetic Transminase (SGOT) adalah enzim hati yang terdapat di dalam sel parenkim hati.
Serum Glutamic Pyruvic Transaminase (SGPT)) adalah enzim yang paling banyak terdapat di dalam hati, meski begitu dalam beberapa organ lain ada, tapi dalam jumlah yang sedikit.
Baik SGOT dan SGPT memiliki tugas yang sama, yaitu membantu mencerna protein dalam tubuh.
Masa inkubasi yaitu masa masuknya penyakit sampai timbul gejala berlangsung antara 14-28 hari.
Penyakit ini bisa sembuh total dan yang penting pasien harus istirahat total.