Menariknya, warna biru pada berlian ini didapatkan dari elemen boron.
Para ilmuwan menyimpulkan bahwa boron yang mewarnai berlian sama dengan boron yang ditemukan di dasar lautan.
Menurut Smith, elemen boron ini merembes dari dasar laut yang didorong ke dalam mantel Bumi melalui proses subduksi, atau ketika lempeng tektonik bertubrukan satu sama lain.
Boron bergabung menjadi mineral kaya air yang mengkristal setelah mengalami reaksi geokimia yang terjadi antara air laut dan bebatuan di lempeng samudra.
"Ketika sebuah berlian tumbuh, kadang-kadang bisa menyelimuti beberapa materi di sekitarnya dan menjebaknya," kata Smith.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.