Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teka-teki Dengung Misterius Bumi Terpecahkan, Apa Sebabnya?

Kompas.com - 11/12/2017, 12:02 WIB
Monika Novena

Penulis

Temuan ini tentunya penting bagi ilmu pengetahuan meski belum seutuhnya mengungkap dari mana dengung itu berasal.

Namun yang pasti peneliti bisa mempelajari hal baru. Selain mempelajari pergerakan bumi atau osilasi, dari temuan ini peneliti berpikir bisa diterapkan untuk pemetaan interior bumi. Sebab saat ini peneliti secara tradisional meneliti interior bumi hanya berbekal gelombang seismik yang dihasilkan dari gempa bumi.

Tentu saja metode ini kurang efektif mengingat gempa bumi hanya terjadi di waktu-waktu tertentu saja. Sementara suara dengung terjadi secara konstan.

Namun menggunakan suara dengung ini sebagai sumber gelombang seismik akan menghindari masalah karena secara konstan terjadi di banyak wilayah di seluruh dunia.

"Menangkap dengung di dasar laut bisa memberi wawasan baru serta bisa digunakan untuk memetakan interior Bumi dengan lebih detil dan akurat daripada menggunakan seismometer darat," kata Deen dikutip dari Physorg, Kamis (7/12/2017).

"Bumi terus bergerak dan kami ingin mengamati pergerakan ini karena akan mendapat keuntungan dalam memiliki lebih banyak data," imbuhnya.

Hasil riset telah dipublikasikan di Geophysical Research Letter.

Baca Juga : Suara Hum Misterius Terdengar dari Kutub Utara, Ada Apa Gerangan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com