Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada Vitiligo, Kelainan Pigmen Warna pada Kulit

Kompas.com - 21/11/2019, 10:06 WIB
Ellyvon Pranita,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Vitiligo atau kelainan pigmen warna yang terjadi di kulit tubuh memang dinyatakan tidak berbahaya atau mengancam nyawa secara langsung.

Meski begitu, Anda juga mungkin tidak menginginkan vitiligo terjadi pada kulit tubuh.

Dokter kulit di Klinik Pramudia, dr Dian Pratiwi SpKK FINSDV FAADV, mengatakan bahwa ada tindakan atau deteksi dini yang bisa Anda lakukan untuk mengidentifikasi vitiligo sedari awal.

"Dalam melakukan deteksi dini vitiligo, kita bisa melihat atau mencari tanda-tanda vitiligo itu dahulu di tubuh kita," kata dokter yang akrab disapa dr Helen ini di Jakarta, Rabu (19/11/2019).

Berikut tanda-tanda vitiligo:

1. Warna kulit putih susu

Orang yang mengalami vitiligo pada umumnya masih memiliki warna kulit alami. Ketika sel-sel pembentuk pigmen melanin (melanosit) berhenti berfungsi, saat itulah bercak-bercak putih pada kulit muncul.

"Biasanya penderita vitiligo akan terlihat memiliki dua warna kulit, yang lebih gelap yaitu kulit asal atau kulit alami, dan yang putih pucat seperti susu adalah tanda vitiligo," ujar dr Helen.

Selain itu, warna kulit putih susu tersebut bisa dikatakan polos, alias tanpa ada bercak lain (berwarna hitam atau bintik-bintik putih).

2. Perubahan warna rambut

Selain kulit, warna rambut juga ditentukan oleh pigmen melamin dan ini juga menjadi bagian dari tanda-tanda vitiligo.

"Uban ataupun rambut yang berubah warna semakin terang (putih) dalam usia muda sekalipun, itu menandakan adanya masalah dengan produksi pigmen melamin juga," tutur Helen.

Adapun rambut yang dimaksud tidak hanya rambut yang tumbuh di kulit kepala, melainkan juga bulu mata, alis dan janggut.

Kondisi kulit vitiligo model bernama Breanne RiceDAILYMAIL.COM Kondisi kulit vitiligo model bernama Breanne Rice

3. Perubahan warna lapisan bola mata

Jika Anda atau keluarga memiliki perubahan warna yang terjadi di lapisan bola mata (retina), disarankan oleh dr Helen untuk segera konsultasi dengan dokter. Hal itu juga bisa menjadi salah satu tanda vitiligo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com