KOMPAS.com - Setiap tanggal 5 November diperingati sebagai Hari Kesadaran Tsunami Sedunia alias World Tsunami Awareness Day.
Dilansir situs resmi Dongeng Geologi yang ditulis almarhum geolog Indonesia Rovicky Dwi Putrohari (6/11/2019), tsunami merupakan jenis bencana yang jarang terjadi tapi dampaknya bisa sangat mematikan.
Dalam 100 tahun terakhir, lebih dari 260.000 orang tewas dalam 58 bencana tsunami atau rata-rata sekitar 4.000 orang tewas karena tsunami.
Baca juga: 3 Cara Mitigasi Tsunami, Salah Satunya Adopsi Kearifan Lokal
Jika kita ingat bencana tsunami Aceh Desember 2004, itu adalah kejadian tsunami paling mematikan dalam sejarah.
Pasalnya, 227.000 orang dari 14 negara tewas dalam kejadian tersebut. Kawasan yang paling parah terkena dampaknya adalah Indonesia, Sri Lanka, India, dan Thailand.
Ratusan ribu nyawa melayang karena tsunami. Ini artinya, tsunami merupakan salah satu bencana yang paling banyak menelan korban jiwa hingga saat ini.
Inilah yang membuat Majelis Umum Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) menetapkan World Tsunami Awareness Day pada Desember 2015.
Kenapa dipilih tanggal 5 November?
Hari Kesadaran Tsunami Sedunia awalnya digagas Pemerintah Jepang yang memiliki banyak pengalaman pahit dalam menghadapi bencana tsunami di negaranya.
Pengalaman ratusan tahun membuat Jepang banyak melahirkan ahli di bidang kegempaan dan tsunami seperti ahli dalam membuat sistem peringatan dini tsunami dan membangun infrastruktur guna mengurangi dampak bencana tsunami di masa yang akan datang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.