Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Krakatau Disebut dalam Fase Mematikan, Begini Tanggapan Surono

Kompas.com - 27/12/2018, 17:00 WIB
Resa Eka Ayu Sartika

Penulis

KOMPAS.com - Seorang ahli vulkanologi California Jess Phoenix baru saja memberikan pendapatnya terkait Gunung Anak Krakatau. Dalam laporan yang ditayangkan oleh BBC, Phoenix menyebut bahwa gunung ini sedang memasuki fase baru dan mematikan.

Pendapat itu diutarakan oleh Phoenix setelah melihat gambar-gambat erupsi dan menganalisis lini masa erupsi Gunung Anak Krakatau.

Menurut Phoenix, fase baru erupsi Anak Krakatau ini diikuti tragedi yang tidak biasa yaitu tsunami. Dari data yang ada, Phoenix menyebut kemungkinan runtuhnya bagian Anak Krakatau memicu longsor bawah laut.

Pergeseran batuan ini lah yang diyakini sebagai faktor penyebab tsunami Selat Sunda pada Sabtu (22/12/2018) lalu. Dampak tsunami yang menewaskan ratusan orang ini yang dianggap oleh Phoenix sebagai fase mematikan.

Baca juga: Citra Radar BPPT Ungkap Bagian Selatan Anak Krakatau Longsor

Namun, artikel di BBC tersebut tidak dipercayai oleh Surono, ahli vulkanologi Indonesia.

"Tidak ada alasan ilmiah yang menyebutkan penyebab Anak Krakatau memasuki fase baru dan mematikan, judulnya saja dan saya tidak percaya," ungkap pria yang akrab disapa Mbah Rono itu, Kamis (27/12/2018).

Ketika ditanya mengenai status Gunung Anak Krakatau yang ditingkatkan menjadi level III (Siaga), Surono mengatakan itu tidak mencerminkan ancamannya heboh.

"Maksimum daerah bahaya 5 km saja, di luar itu aman," tegasnya.

Mengenai potensi longsornya kembali tebing Gunung Anak Krakatau, Surono mengatakan dirinya tidak tahu berapa persen potensinya.

"Tapi saya kira kecil-kecil saja (potensi longsoran)," kata Surono.

Menurut ahli kegunungapian ini, longsoran yang terjadi pada Gunung Anak Krakatau tidak mempengaruhi karakter erupsi gunung tersebut.

"Letusannya ya seperti Anak Krakatau (tidak berubah), semburan material jika malam kelihatan menyala atau merah, kalau siang hitam, miskin awan panas," jelas pria yang pernah menjabat sebagai kepala PVMBG itu.

Melihat pertumbuhan Anak Krakatau saat ini, Surono mengatakan bahwa dirinya tidak bisa berandai-andai mengenai potensi bencana yang bisa terjadi.

"Kita lihat saja berjalanan aktivitas letusannya, saya tidak bisa berandai-andai," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

NASA Temukan Objek Antar-Bintang yang Melintas Cepat di Tata Surya
NASA Temukan Objek Antar-Bintang yang Melintas Cepat di Tata Surya
Fenomena
Keindahan Planet Merkurius Terlihat Jelas di Langit Senja Juli Ini
Keindahan Planet Merkurius Terlihat Jelas di Langit Senja Juli Ini
Oh Begitu
Ditemukan, Planet Ekstrem yang Memicu Semburan Energi di Bintang Induknya
Ditemukan, Planet Ekstrem yang Memicu Semburan Energi di Bintang Induknya
Oh Begitu
Bisakah Serigala dan Rubah Kawin Silang? Ini Jawaban Ilmiahnya
Bisakah Serigala dan Rubah Kawin Silang? Ini Jawaban Ilmiahnya
Oh Begitu
Satelit “Zombie” NASA Kembali Hidup, Pancarkan Sinyal Radio Setelah 60 Tahun Mati Total
Satelit “Zombie” NASA Kembali Hidup, Pancarkan Sinyal Radio Setelah 60 Tahun Mati Total
Oh Begitu
Teleskop Webb Ungkap Rahasia Materi Gelap di Zona Tabrakan Kosmik
Teleskop Webb Ungkap Rahasia Materi Gelap di Zona Tabrakan Kosmik
Fenomena
Peneliti Temukan Saklar Kolesterol, Harapan Baru Cegah Penyakit Jantung, Diabetes, dan Kanker
Peneliti Temukan Saklar Kolesterol, Harapan Baru Cegah Penyakit Jantung, Diabetes, dan Kanker
Kita
Mengapa Kura-Kura Melakukan Pose Superman? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Mengapa Kura-Kura Melakukan Pose Superman? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Oh Begitu
Apa yang Terjadi Jika Kita Mencoba Mendarat di Planet Gas Raksasa?
Apa yang Terjadi Jika Kita Mencoba Mendarat di Planet Gas Raksasa?
Oh Begitu
Fosil Kepala Amfibi Raksasa Ditemukan di Texas, Mirip Karakter Film ‘Toy Story’
Fosil Kepala Amfibi Raksasa Ditemukan di Texas, Mirip Karakter Film ‘Toy Story’
Fenomena
Apa yang Terjadi di Otak Seorang Psikopat? 
Apa yang Terjadi di Otak Seorang Psikopat? 
Kita
Ditemukan, Bukti Ledakan Bintang Ganda yang Mengubah Pemahaman Alam Semesta
Ditemukan, Bukti Ledakan Bintang Ganda yang Mengubah Pemahaman Alam Semesta
Oh Begitu
Evolusi Mamalia Tak Sesederhana yang Kita Duga, Fosil Baru Ubah Ceritanya
Evolusi Mamalia Tak Sesederhana yang Kita Duga, Fosil Baru Ubah Ceritanya
Oh Begitu
Genus Baru Laba-Laba Pelompat yang Ahli Berkamuflase Ditemukan di Selandia Baru
Genus Baru Laba-Laba Pelompat yang Ahli Berkamuflase Ditemukan di Selandia Baru
Fenomena
Jus Jeruk Bali Bisa Mematikan? Ini Fakta Ilmiahnya
Jus Jeruk Bali Bisa Mematikan? Ini Fakta Ilmiahnya
Oh Begitu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau