Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asian Games 2018, BMKG Prediksi Cuaca Panas di Jakarta dan Palembang

Kompas.com - 15/03/2018, 19:34 WIB
Shela Kusumaningtyas,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

 
KOMPAS.com - Indonesia akan menjadi tuan rumah Asian Games pada Agustus mendatang. Jakarta dan Palembang menjadi lokasi pertandingan cabang-cabang olahraga selama acara akbar tersebut.
 
Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Indonesia akan memasuki puncak musim kemarau pada bulan dihelatnya Asian Games.
 
Kendati demikian, kemarau pada tahun ini disebut tidak akan seekstrem tahun 2015 karena tidak ada El Nino dan La Nina lemah. 
 
Deputi Meteorologi BMKG, Mulyono Rahadi Prabowo, berkata bahwa cuaca di Palembang kemungkinan akan lebih terik dibandingkan Jakarta saat Asian Games digelar.
 
 
Pasalnya, kondisi topografi Palembang mendatar dan menghadap timur. Selain itu, Palembang juga lebih panas karena dekat dengan laut.

"Saat Asian Games, suhu di Jakarta diperkirakan antara 22 derajat celcius hingga 33 derajat celcius, sedangkan di Palembang sekitar 23 derajat celcius hingga 34 derajat celcius," ujar Mulyono dalam konferensi pers di Kantor BMKG Pusat, Jakarta, Kamis (15/3/2018).

Untuk mendapatkan perkiraan cuaca yang akurat, pihak BMKG tengah merumuskan peta prakiraan cuaca skala mikro bagi Jakarta dan Palembang. Peta ini diharapkan dapat mengetahui prediksi cuaca hingga pada area terkecil penyelenggaran Asian Games.

Peta tersebut nantinya bisa menjangkau gambaran cuaca pada arena pertandingan seperti di Senayan, Ancol, Sunter, dan Jakabaring.

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, berkata bahwa peta ini juga bakal digunakan untuk mengetahui tumpukan awan dari angin timuran yang berhembus selama bulan Agustus dan September.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau