Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harimau Sumatera Terancam

Kompas.com - 19/07/2011, 20:50 WIB

Sementara itu pelepasliaran harimau Sumatera yang dikandangkan warga di Hutan Pandawa, Korong Tarok, Kanagarian Kapalo Hilalang, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam, Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat pada 9 Juli lalu masih menunggu pulihnya kondisi satwa tersebut.

Rully mengatakan harimau itu kini berada di Taman Marga Satwa Budaya Kinantan, Kota Bukittinggi dengan keadaan dua kuku di bagian kaki kiri depannya copot. Perawatan menyeluruh dari dokter hewan akan dilakukan pekan ini termasuk survei lokasi pelepasliaran yang minim gangguan perburuan dan kemungkinan konflik dengan manusia.

Rully mengatakan pihaknya juga masih menunggu pemasangan perangkat global positioning system (GPS) oleh Zoological Society of London. Perangkat GPS yang dipasang di leher itu akan memantau pergerakan harimau selama setahun dan akan lepas secara otomatis.

Gunanya jika harimau itu sudah mendekati kawasan permukiman masyarakat, kita bisa melakukan antisipasi, ujar Rully. Selama lima tahun terakhir sudah dua harimau Sumatera dari Sumbar dilepasliarkan setelah sebelumnya terperangkap dan diperangkap.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau