Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catur Kuno Khas Mesir Ditemukan dalam Makam 5000 Tahun

Kompas.com - 06/08/2008, 18:52 WIB

KAIRO, RABU - Misi penggalian arkeologi Mesir menemukan sebuah makam raja berusia 5.000 tahun di bagian selatan Mesir seprti kantor berita Mesir MENA Rabu (6/8). Makam tersebut ditemukan di kawasan Umm el-Ga'ab, sebelah selatan kota bersejarah Abydos, provinsi Sohag, sekitar 400 kilometer arah selatan Kairo.

Makam, yang berisi 13 kuburan, itu diyakini milik para pegawai senior kerajaan atau orang-orang yang memberi kontribusi bagi pembangunan makam tersebut. Dewan Tinggi Benda Purbakala Mesir juga menemukan suatu alat permainan Mesir kuno yang disebut "Senet" menyerupai alat permainan catur.

MENA melaporkan, ini merupakan alat permainan "Senet" kedua yang pernah ditemukan. Alat permainan Mesir kuno serupa ditemukan pertama kali di makam Raja muda Tutankhamen di dekat kota Luxor, bagian selatan Mesir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com