Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

China sampai UEA Rencanakan Misi ke Mars pada 2020

KOMPAS.com - Memasuki awal tahun 2020, akan ada beberapa misi baru ke Mars yang diluncurkan oleh berbagai negara. Seperti dilansir dari Gizmodo.com, berikut misi-misi penjelajahan baru yang akan diluncurkan ke Mars pada tahun 2020.

1. Badan Antariksa Eropa

Badan Antariksa Eropa akan mengorbitkan tiga penjelajah antara lain Roscosmos ExoMars dan  Rosalind Franklin.

Penjelajah tersebut akan diluncurkan pada akhir Juli dan awal Agustus untuk memanfaatkan  tiga minggu yang dikenal sebagai orbit transfer Hohmann, di mana Mars dan Bumi secara optimal disejajarkan dalam orbitnya masing-masing. Semua penjelajah diharapkan tiba di Mars pada 2021.

Lokasi untuk Mars Rover NASA berikutnya bahkan lebih menarik dari sebelumnya, yaitu pengamatan satelit dari kawah Jezero di Mars, sekaligus sebagai lokasi pendaratan yang dipilih untuk penjelajahan NASA tersebut.

Mars Rover akan mendarat di kawah Jezero. Penjelajah tersebut akan menjelajahi bekas danau untuk mencari tanda-tanda kehidupan mikroba kuno.

Probe akan mampu mengekstraksi sampel permukaan dan menyimpannya dalam cache untuk misi masa depan, diambil dan dikirim ke Bumi.

Penjelajah Mars 2020 dilengkapi dengan drone, yang disebut Mars Helicopter Scout, dengan tujuan nanti melihat pemandangan Planet Merah tersebut.

Tidak hanya itu, Rosalind Franklin juga akan mencari tanda-tanda kehidupan kuno. Tetapi situs pendaratan belum dipilih untuk misi ini.

2. Administrasi Luar Angkasa China

Meskipun misi China belum diketahui seutuhnya, menurut SpaceNews, dilaporkan bahwa misi ke Mars akan melibatkan pengorbit, pengangkut seberat 240 kilogram, dan 13 muatan sains.

Pengorbit akan dilengkapi dengan kamera resolusi tinggi. Penjelajah akan mampu melakukan spektroskopi, selain tentunya tugas-tugas ilmiah lainnya.

Administrasi Luar Angkasa Nasional China (CNSA) telah memilih dua situs pendaratan di dekat Utopia Planitia, dan keputusan akhir masih tertunda.

3. Uni Emirat Arab

Tidak mau kalah, Uni Emirat Arab akan meluncurkan Hope Mars Mission ke Planet Merah tahun depan. Seperti misi lainnya peluncuran, tersebut akan tiba pada 2021.

Dari laporan space.com, ini akan menjadi misi antarplanet pertama yang dipimpin oleh nagara Arab-Islam, dan pengorbit akan diluncurkan di atas roket Jepang.

Setelah berada di orbit di sekitar Mars, satelit akan mempelajari cuaca Mars. Termasuk alasan mengapa Mars telah membocorkan begitu banyak oksigen dan hidrogen, dan kemungkinan koneksi antara atmosfer atas dan bawah.

https://sains.kompas.com/read/2019/12/30/120300123/china-sampai-uea-rencanakan-misi-ke-mars-pada-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke