KOMPAS.com - Kamis (19/12/2019), ada dua goncangan gempa yang dirasakan masyarakat Bandung dan Haruku, Maluku.
Gempa pertama berkekuatan M 3,0 terjadi pada pukul 16.59 WIB mengguncang Bandung.
Menurut hasil analisis BMKG, episenter gempa terletak pada koordinat 7,27 LS dan 107,6 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 15 km arah barat daya Kabupaten Bandung.
Gempa ini berada di kedalaman 10 kilometer.
Sealnjutnya, gempa kedua terjadi pada pukul 18.21 WIB mengguncang pulau Haruku, Maluku.
Menurut hasil analisis BMKG, episenter gempa terletak pada koordinat 3,57 LS dan 128,42 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 25 km arah barat Saparua.
Gempa ini berada di kedalaman 10 kilometer.
Gempa ini dirasakan masyarakat Haruku, Maluku dalam skala intensitas II MMI. Pada kondisi ini getaran dirasakan beberapa orang dan benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
https://sains.kompas.com/read/2019/12/19/203200823/gempa-hari-ini--bandung-dan-maluku-diguncang-lindu