Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Cara untuk Hidup Lebih Sehat pada Akhir Pekan

KOMPAS.com - Bagaimana akhir pekan Anda sejauh ini? Sudahkah Anda melakukan kegiatan yang produktif? Atau Anda justru bermalas-malasan di rumah seharian?

Jika jawabannya yang kedua, Anda harus berhati-harti. Sebab, penelitian menunjukkan bahwa perubahan gaya hidup menjadi lebih buruk pada akhir pekan bisa menyebabkan kualitas tidur menurun dan berat badan bertambah.

Daripada bermalas-malasan, lakukanlah empat kegiatan berikut ini untuk akhir pekan yang lebih sehat:

1. Bangun seperti hari kerja

Pada akhir pekan, Anda mungkin tidak ingin melakukan apapun selain meringkuk di kasur lebih lama. Namun, ini bukan cara terbaik untuk menggantikan kurangnya tidur di hari-hari sebelumnya.

Menurut, National Sleep Foundation (NFS), tidur lama di akhir pekan bisa membuat pola tidur Anda terganggu. Akibatnya, Anda bisa menjadi sulit tertidur pada waktu biasanya, atau bangun pagi untuk pergi bekerja.

Itulah sebabnya Anda harus tetap menjaga pola tidur dan bangun pada waktu biasanya. Kalaupun Anda benar-benar ingin molor pada akhir pekan, jangan molor lebih dari satu jam, saran NFS.

2. Berolahraga

Menurut studi terbaru, jika pada hari-hari biasa Anda terlalu sibuk bekerja hingga tidak sempat untuk berolahraga; Anda bisa berolahraga pada akhir pekan, dan masih bisa mendapatkan manfaat yang sama seperti orang-orang yang berolahraga setiap hari.

Dalam eksperimen, para peneliti mempelajari para "weekend warriors" yang memaksakan diri melakukan olahraga sekali atau dua kali dalam seminggu.

Para peneliti menemukan bahwa dalam sembilan tahun periode percobaan, orang yang berolahraga pada akhir pekan memiliki tingkat hidup yang 30% persen lebih baik dibandingkan yang tidak berolahraga sama sekali.

Aktivitas fisik yang direkomendasikan dalam seminggu memang paling tidak 150 menit gerakan olahraga intensitas sedang, atau 75 menit untuk aktivitas olaharaga berat.

Namun, orang-orang yang tidak rutin berolahraga setiap hari, tetapi melakukan latihan olahraga satu atau dua kali seminggu tetap memiliki risiko yang lebih rendah untuk meninggal cepat dibandingkan dengan yang tidak melakukan latihan olahraga sama sekali.

3. Bersosialisasi

Hasil penelitian yang dilakukan para ahli psikologi di Jerman tahun 2005 menyatakan bahwa berkumpul atau bertemu dengan teman pada akhir pekan baik untuk kesehatan dan membantu Anda bekerja lebih baik pada hari biasa.

Penelitian tersebut dilakukan terhadap 87 pekerja kesehatan Instalasi Gawat Darurat yang harus sigap saat ada pasien darurat yang membutuhkan pertolongan. Mereka ditanyai banyak hal mengenai aktivitas akhir pekan, kesehetan dan juga performa kerja mereka setelah berakhir pekan.

Hasilnya menunjukkan bahwa orang yang terlibat dalam aktivitas sosial selama akhir pekan, memiliki kondisi kesehatan yang lebih baik, dibandingkan dengan yang tidak melakukan aktivitas sosial apapun.

4. Perhatikan kalori anda

Beberapa penelitian menemukan bahwa orang Amerika makan lebih banyak pada akhir pekan, dan kegemaran ini menghasilkan bertambahnya berat badan. Hal yang sama mungkin juga berlaku di Indonesia.

Dalam sebuah eksperimen program menghilangkan berat badan, 50 orang dewasa di Amerika Serikat ditimbang setiap hari selama 2-4 minggu, kemudian mereka melanjutkan untuk menimbang sendiri selama setahun. Para peneliti juga terus melacak makanan mereka, sehingga bisa memperkirakan kalori yang masuk.

Hasilnya, sebelum mereka memulai program tersebut, para peserta banyak sekali makan makanan pada hari Sabtu. Mereka mengonsumsi hampir 240 kalori lebih banyak pada Sabtu, dibandingkan dengan hari-hari kerja.

Akibatnya, berat badan mereka pun rata-rata bertambah 0,06 kilogram pada akhir pekan daripada hari biasanya. Selama program berjalan, berat badan mereka juga tidak pernah turun pada akhir pekan.

https://sains.kompas.com/read/2019/08/03/184008823/4-cara-untuk-hidup-lebih-sehat-pada-akhir-pekan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke