Dalam postingan tersebut disebutkan bahwa patahan megathrust dapat memicu gempa dan tsunami di wilayah Kabupaten Banggai. Disebutkan juga bahwa dua patahan megathrust ini tepat di Batui dan Balantak bisa memicu gempa dan tsunami seperti di Palu.
Postingan ini muncul pasca terjadinya gempa tektonik yang mengguncang wilayah Kepulauan Banggai dan Morowali pada tanggal 12 April 2019 lalu berkekuatan M 6,9. Tentu saja postingan semacam ini sangat meresahkan masyarakat di wilayah Kabupaten Banggai dan sekitarnya.
"Perlu kami informasikan bahwa isu yang berkembang tersebut di atas tidak benar, untuk itu perlu kami jelaskan beberapa hal terkait Sesar Batui dan Balantak di bawah ini," ujar Daryono Kepala Bidang informasi Gempabumi dan Peringatan Dini Tsunami BMKG dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com.
Sesar Batui dan Sesar Balantak bukanlah zona megathrust. Jika dikaitkan dengan keberadaan benua mikro Banggai-Sula di sebelah timurnya, maka front subduksi purba Benua Mikro Banggai Sula ke bawah Pulau Sulawesi tidak berada di zona Batui dan Balantak.
Zona subduksi purba Banggai-Sula terletak di bawah lengan timur Pulau Sulawesi. Sistem subduksi purba ini sudah selesai dari sekitar mio-pliosen, dan setelah itu benturan yang terjadi antara ofiolit lengan timur sulawesi dengan benua mikro Banggai-Sula.
Usia zona sesar Batui ini sudah sangat tua yaitu sekitar miosen-pliosen. Demikian juga sesar Balantak sudah sangat tua sekitar pliosen. Jadi keduanya merupakan sesar tersier.
"Dari sisi aktivitas kegempaan, meskipun kedua sesar ini usianya sudah sangat tua tetapi masih berpotensi terjadi gempa, akan tetapi potensi megnitudonya tidak sebesar sesar Palu Koro," terang Daryono.
Untuk diketahui, gempa dan tsunami di Palu pada 28 September 2018 disebabkan oleh aktivitas sesar Palu Koro.
Dalam penjelasan Kompas.com yang terbit (29/9/2018), Sutopo Purwo Nugrogho menjelaskan bahwa sesar Palu Koro merupakan patahan yang membelah Sulawesi menjadi dua, dimulai dari batas perairan Laut Sulawesi dengan Selat Makassar hingga ke Teluk Bone. Sesar ini dikatakan sangat aktif hingga pergerakannya mencapai 35 sampai 44 milimeter per tahun.
Hasil monitoring BMKG selama ini belum pernah mencatat adanya aktivitas gempa bumi dengan kekuatan diatas M 6,0 di zona sesar Batui dan Balantak.
Aktivitas gempa paling banyak yang terjadi di zona ini adalah gempa-gempa kecil dengan kekuatan kurang dari M 5,0.
"Catatan sejarah juga menunjukkan bahwa kedua sesar ini belum pernah memicu gempa merusak dan membangkitkan tsunami," imbuh Daryono.
Untuk itu kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Banggai dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
https://sains.kompas.com/read/2019/05/01/143109423/sesar-batui-dan-balantak-picu-gempa-dan-tsunami-di-sulteng-hoaks