Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

“Live” Facebook Kompas.com, Ahli Siap Jawab Pertanyaan Puasa Anda

KOMPAS.com – Tak terasa, puasa akan segera dimulai dalam hitungan hari. Pada bulan yang suci tersebut, umat muslim di Indonesia akan menahan rasa lapar dan haus selama 13-14 jam sebagai bagian dari ibadah.

Nah, agar ibadah puasa lancar, tentu dibutuhkan persiapan yang matang. Hal inilah yang akan dibahas dalam acara bincang-bincang live bersama dr. Radhiyatam Mardhiyah, Sp.PD pada Jumat, 3 Mei 2019 pukul 15.30 di akun Facebook resmi Kompas.com.

Dokter Radhiyatam Mardhiyah, Sp.PD yang akrab disapa sebagai dr Dyah adalah Spesialis Penyakit Dalam di Klinik Penyakit Dalam, RS Pondok Indah - Bintaro Jaya.

Dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran ini menamatkan studi spesialisnya dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Dia juga pernah memenangkan European League Against Rheumatism (EULAR) Post Graduate Course pada 2018 atas karya ilmiahnya yang berjudul Late Onset Systemic Lupus Erythematosus, dan memenangkan travel grant di Asia Pacific Digestive Disease Week (APDW) pada 2016.

Pada 2016, dokter Dyah bersama kolega memublikasikan hasil penelitian yang berjudul “The Effects of Ramadhan Fasting on Clinical Symptoms in Patients with Gastroesophageal Reflux Disease” (Efek-efek Puasa Ramadhan terhadap Gejala Klinis pada Pasien dengan Gastroesophageal Reflux Disease) dalam Ina Acta Med.

Dalam acara live di akun Facebook resmi Kompas.com, dr Dyah akan menjelaskan berbagai hal yang berhubungan dengan puasa, termasuk apa yang terjadi pada tubuh ketika kita berpuasa, penyakit-penyakit yang harus diwaspadai, dan kiat agar tetap bugar selama berpuasa.

Anda juga bisa bertanya mengenai kesehatan selama puasa dengan meninggalkan komentar saat wawancara. Pertanyaan-pertanyaan yang paling menarik akan langsung dijawab oleh dr Dyah.

Oleh karena itu, jangan lupa untuk menyaksikan siaran langsungnya di akun Facebook Kompas.com pada hari Jumat, 3 Mei 2019 pukul 15.30.

https://sains.kompas.com/read/2019/04/30/170500423/-live-facebook-kompas.com-ahli-siap-jawab-pertanyaan-puasa-anda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke