Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berkat Tikus, Misteri Manusia Hobit Makin Terang

KOMPAS.com - Homo floresiensis yang juga dijuluki "The Hobbit" masih menjadi misteri di dunia ilmiah. Namun, sekarang para peneliti mulai menemukan satu titik terang mengenai manusia kerdil tersebut.

Gua batu kapur di Liang Bua, Flores yang dikenal sebagai sebagai tempat tinggal Homo floresiensis ternyata juga merupakan rumah bagi tikus. Hewan pengerat ini dapat membantu menunjukkan bagaimana kehidupan manusia Hobbit di masa lalu.

"Pertama kali saya pergi ke situs tersebut, saya melihat banyak tulang belulang di tanah dan hampir semuanya adalah tulang tikus," kata Matthew Tocheri, peneliti dari Lakehead University.

Ketika H. floresiensis pertama kali ditemukan, para arkeolog sempat kaget dengan otaknya yang kecil serta sifat primitifnya yang aneh. Hal tersebut memicu perdebatan di mana H. floresiensis akan ditempatkan dalam pohon keluarga manusia.

Saat para peneliti mencari petunjuk mengenai misteri ini, lingkungan Hobbit mulai menjadi fokus. Para peneliti juga menemukan banyak tikus yang hidup di gua Liang Bua. Malah, hampir 80 persen tulang yang ada di gua merupakan tulang tikus.

Dari semua spesies di Bumi, tikus merupakan kelompok mamalia yang paling beragam dan dapat membantu menyampaikan informasi mengenai ekologi dan lingkungan setempat.

Dalam kasus di Gua Liang Bua, tikus telah bertahan hidup di sana ribuan tahun lebih lama daripada Hobbit atau hewan lainnya.

Tocheri dan Elizabeth Veatch, mahasiswa S2 Emory University, pun mengukur lebih dari 12.000 tulang tikus, dan mengelompokkannya dalam kelas ukuran melalui urutan stratigrafi. Para peneliti juga mengukur spesies tikus yang masih bertahan hidup di gua hingga sekarang.

Menariknya, ukuran tikus ini bisa sebesar anjing kecil.

Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa terjadi perubahan dalam lingkungan di sekitar gua yang memicu adanya perpindahan ke wilayah terbuka. Pergeseran ini juga mempengaruhi Hobbit, spesies besar lain seperti Stegodon, bangau dan komodo.

Para peneliti juga menyebut jika ada kemungkinan Homo floresiensis sudah pernah melakukan kontak dengan manusia modern (Homo sapiens) yang telah tiba di pulau itu sekitar 46.000 tahun yang lalu.

Kini, para peneliti masih berusaha untuk menganalis temuan-temuan tersebut. Kalau beruntung, mereka akan bisa menemukan lebih banyak bukti lain yang dapat menyempurnakan cerita mengenai apa yang sebenarnya terjadi pada hari-hari terakhir kerabat manusia ini.

Temuan ini telah dipublikasikan dalam Journal of Human Evolution.

https://sains.kompas.com/read/2019/04/10/183500623/berkat-tikus-misteri-manusia-hobit-makin-terang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke