Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gempa Hari Ini: 2 Lindu Hanya Berselang 7 Jam

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat adanya dua guncangan gempa bumi di Indonesia pada Senin (04/03/2019).

Gempa pertama terjadi sekitar pukul 05.51 WIB di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. Kekuatan gempa ini sekitar magnitudo 4.5.

Guncangan dirasakan warga Larantuka, salah satu kecamatan di Flores Timur dalam skala intensitas II MMI.

Pusat gempa tercatat berada di darat, 20 km arah barat laut Flores Timur. Sedangkan kedalaman gempa adalah 24 km.

Lindu kedua terjadi di wilayah Papua Barat, tepatnya di Manokwari. Gempa yang terjadi pukul 12.21 WIB itu bermagnitudo 4.

Warga Manokwari merasakan guncangan dalam skala intensitas I-II MMI. Artinya, guncangan gempa tidak terlalu kuat.

Episenter gempa berada di laut, 40 km timur laut Ransiki, salah satu distrik di Manokwari. Hiposenter berada di kedalaman 9 km.

https://sains.kompas.com/read/2019/03/04/210500023/gempa-hari-ini--2-lindu-hanya-berselang-7-jam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke