Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jokowi: Dengan Kemajuan IPTEK, Semua Hal Menjadi Sangat Mungkin

KOMPAS.com - Indonesia Science Expo (ISE) 2018 resmi dibuka. ISE 2018 merupakan pameran IPTEK terbesar Indonesia yang menjadi ajang peneliti dan penemu Indonesia untuk menampilkan hasil karya, kontribusi, dan inovasi di bidang sains, ilmu pengetahuan dan teknologi.

Kegiatan ISE 2018 kali ini dibuka langsung oleh Presiden Indonesia, Joko Widodo. Dalam pembukaannya, Jokowi menyampaikan bahwa dalam kehidupan global saat ini, banyak kejutan yang terlihat.

"Siapa sangka media terpopuler justru tidak punya redaktur, enggak punya wartawan, namanya Facebook Siapa sangka perusahaan taksi di dunia enggak punya kendaraan (sendiri), namanya Uber. Siapa sangka perusahaan ritel dengan omset tebesar di dunia tidak memiliki toko, yaitu Alibaba," ujar presiden Jokowi dalam pembukaannya.

Artinya, semua keterbatasan yang ada saat ini menjadi tidak relevan dengan adanya IPTEK dan inovasi. Jokowi mengatakan, dalam kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan saat ini, semua hal menjadi sangat mungkin.

Dia pun berkata bahwa dengan tidak adanya keterbatasan yang mengengkang pengetahuan, saat ini adalah kesempatan yang baik bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi diri.

"Perkembangan teknologi tersebut mempengaruhi formasi bisnis. Supermarket jadi menyusut karena adanya belanja sistem online. Inilah peluang untuk anak-anak muda. Bahkan di politik dan pemerintahan juga harus berinovasi," tegasnya saat membuka ISE 2018 yang digelar Kamis (01/11/2018) di ICE BSD Tangerang.

Meski demikian, Jokowi turut menyoroti penyalahgunaan teknologi yang menjamur. Menurut dia, penyalahgunaan teknologi dan ilmu pengetahuan harus dihadang.

"Dalam situasi seperti apa pun, lembaga penelitian menempati peran sentral dalam ekosistemnya untuk menjawab setiap tantangan yang ada," ujarnya.

Kegiatan ISE 2018 direncanakan akan berjalan selama empat hari dimulai dari 01 November hingga 04 November 2018 ke depan. Pagelaran ini akan dibuka untuk umum dan gratis bagi siapapun yang tertarik untuk menyaksikan temuan-temuan dari anak bangsa.

ISE 2018 merupakan salah satu sarana penting untuk membumikan sains dan hasil-hasil riset para peneliti maupun inovator yang ada di Indonesia sehingga masyarakat luas dapat memahami betapa pentingnya sains dalam kehidupan sehari-hari.

https://sains.kompas.com/read/2018/11/01/201500023/jokowi--dengan-kemajuan-iptek-semua-hal-menjadi-sangat-mungkin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke