Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Our Ocean Conference Lahirkan 287 Komitmen Bernilai 10 Miliar Dollar

Dilansir dari siaran pers OOC 2018, konferensi kelautan terbesar di dunia itu berhasil melahirkan lebih dari 287 komitmen dengan nilai lebih dari 10 miliar dolar AS.

Momen tersebut juga mendorong negara-negara di dunia untuk menciptakan 14 juta kilometer persegi Kawasan Konservasi Laut, melebihi perkiraan sebelumnya.

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan daam sambutannya pada Global Ocean Leadership Panel, jumlah ini melebihi harapan kami. Kami berterimakasih atas kontribusi kolektif Bapak Ibu sekalian dalam menentukan masa depan laut dan isinya, agar lebih lestari dan dikelola secara berkelanjutan.

Ada dua isu yang menjadi perhatian besar dalam OOC 2018, yaitu polusi plastik di lautan dan perikanan ilegal (illegal fishing).

Pasalnya, plastik yang mencemari lautan pada akhirnya akan terurai menjadi mikroplastik. Mikroplastik ini kemudian dimakan oleh ikan dan berpindah ke manusia.

“Ini tentunya sangat membahayakan diri kita sendiri, karena kita makan ikan yang mengandung mikroplastik,” jelas Susi.

Sementara itu, John Kerry dalam pidatonya di OOC 2018, Senin (29/10/2018) berkata bahwa ada ribuan pelaku illegal fishing di lautan. Para pelaku illegal fishing ini kerap kali menggunakan alat tangkap yang merusak lingkungan, mencemari ekologi laut dan mengelabui aparat dengan menggunakan banyak bendera. Mereka juga mengeruk kekayaan sumber daya laut dengan tidak bertanggung jawab.

Susi berkata bahwa pelaku illegal fishing mengeksploitasi 93 persen dari ikan di lautan Indonesia menggunakan alat tangkap yang tidak ramah lingkungan.

Indonesia sendiri, seperti yang diungkapkan oleh John Kerry, telah melakukan upayanyang sangat baik dalam melawan illegal fishing, memulihkan terumbu karang, dan menegakkan hukum internasional.

Sejauh ini, Indonesia telah berhasil menenggelamkan 488 kapal pelaku illegal fishing. Lalu, seperti yang dikatakan Susi, Indonesia juga memberlakukan moratorium terhadap kapal ex asing dan melarang trawl yang telah merusak perairan Indonesia.

Susi pun mengatakan bahwa dalam menjaga kelestarian laut secara bertanggung jawab diperlukan koordinasi dna kerja sama antar negara, terutama kerja sama internasional.

“Indonesia belajar, tanpa adanya kerja sama dengan negara tetangga, apa yang kita lakukan belumlah cukup. Kita harus menyadari bukan laut yang membutuhkan kita, melainkan kita yang membutuhkan laut. Laut mampu memulihkan dirinya sendiri jika kita memberinya kesempatan,” tutupnya.

https://sains.kompas.com/read/2018/10/31/203615823/our-ocean-conference-lahirkan-287-komitmen-bernilai-10-miliar-dollar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke