"Asha (nama anjingnya) terus menoleh ke belakang punggungnya melihat koala, tapi dia tidak berusaha menyingkirkan bayi koala itu. Sepertinya Asha senang ada bayi koala yang meringkuk dalam pelukannya," ujar McKinnon kepada news.com.au dilansir Business Insider, Selasa (2/10/2018).
McKinnon mengaku tak tahu dari mana datangnya bayi koala itu ke rumahnya. Ia hanya menduga bahwa bayi koala malang itu berpisah dari induknya.
Beruntung bayi koala bertemu dengan Asha. Pasalnya, suhu Strathdownie di malam hari sangat dingin. Bila tak ada Asha yang menghangatkannya, mungkin bayi koala itu akan mati.
McKinnon menceritakan, bayi koala berwarna abu-abu itu terus menempel pada Asha. Bahkan sempat terjadi keributan besar ketika McKinnon hendak memisahkan keduanya untuk memeriksakan koala ke dokter hewan.
Setelah drama panjang, akhirnya McKinnon berhasil membawa koala ke dokter. Dokter hewan pun telah memastikan bahwa bayi koala itu dalam keadaan sehat.
Kini, bayi koala tinggal dengan perawat khusus sampai dilepaskan kembali ke alam liar.
https://sains.kompas.com/read/2018/10/02/203100423/selamatkan-hidup-koala-golden-retriever-ini-jadi-orangtua-asuh