Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anjing dan Serigala, Mana yang Lebih Pandai Bekerja Sama?

KOMPAS.com -- Anjing dikenal sebagai sahabat terbaik manusia. Mereka bersikap ramah dan toleran, serta sangat baik dalam tugas kooperatif. Serigala justru sebaliknya. Mereka terbiasa berburu dan jarang terlihat bersikap toleran satu sama lain.

Namun, para peneliti di Wolf Science Center, University of Vienna, penasaran dengan tingkah laku keduanya. Mereka pun memutuskan untuk membandingkan kinerja serigala dan anjing melalui tes perilaku klasik.

Dalam eksperimen ini, kedua hewan harus menarik tali yang menempel pada ujung baki berbeda untuk mendapatkan makanan. Namun, mereka harus menarik tali bersamaan.

Hasilnya mengejutkan Sarah Marshall-Pescini, Friederike Range, dan koleganya. Serigala melakukan tugas tersebut dengan sangat baik, sedangkan anjing sebaliknya.

Penelitian yang diterbitkan dalam Proceeding of the National Academy of Sciences ini menyebutkan bahwa lima dari tujuh pasangan serigala dapat melakukan tugasnya, sedangkan dari kelompok anjing, yang berhasil hanya satu dari delapan pasang.

Dr Marshall-Pescini berkata bahwa baik serigala dan anjing dalam percobaan tersebut dibesarkan dalam kondisi yang sama di pusat penelitian. Mereka hidup berkelompok dengan banyak kontak manusia, tetapi tidak dipelihara sebagai peliharaan.

Oleh karena itu, ada kemungkinan bahwa di alam liar sekalipun, serigala juga dituntut untuk bekerja sama dan berbagi agar dapat memenangkan pertempuran dan bertahan hidup.

Sebaliknya, anjing secara insting akan mencari makan di tempat pembuangan sampah untuk bertahan hidup dan perilaku tidak memerlukan kerja sama tim.

"Serigala berdebat banyak tentang makanan, tapi pada akhirnya mereka makan bersama" kata Dr Marshall-Pescini dikutip dari New York Times, Selasa (7/11/2017).

Perilaku ini bertolak belakang dengan anjing yang menurut penelitian sebelumnya, lebih egois. Seekor anjing dominan akan makan terlebih dahulu dan yang lain harus menunggu.

Meski demikian, para peneliti juga mencatat bahwa anjing peliharaan sering makan bersama dengan dua mangkuk. Ini menunjukkan bahwa anjing bisa dilatih untuk bekerja sama.

https://sains.kompas.com/read/2017/11/08/190600423/anjing-dan-serigala-mana-yang-lebih-pandai-bekerja-sama-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke