Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anda Mencuci Baju Menggunakan Mesin? Waspadai Bakteri Ini

Kompas.com - 30/09/2019, 20:08 WIB
Ellyvon Pranita,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Apakah Anda termasuk orang yang mencuci pakaian menggunakan mesin cuci? Perlu Anda ketahui, penelitian terbaru menemukan bahwa mesin cuci mengandung bakteri yang resisten terhadap obat.

Bakteri yang resisten terhadap obat tersebut dapat menimbulkan berbagai risiko bagi orang memiliki kondisi tubuh rentan sakit.

Para peneliti menemukan kasus menarik mengenai mesin cuci dikaitkan dengan penyebaran bakteri yang resisten terhadap obat pada bayi baru lahir di rumah sakit di Jerman.

Mengutip Live Science, Sabtu (29/9/2019), ini merupakan kasus pertama yang dilaporkan dari mesin cuci rumah sakit yang menyebarkan patogen berbahaya kepada pasien.

Baca juga: Hati-hati, Mesin Cuci Bisa Jadi Sarana Penularan Flu

Dokter senior di Institut for Hygiene and Public Health, University Hospital Bonn di Jerman, Dr Ricarda Schmithausen mengatakan bahwa kasus ini sangat tidak biasa.

Rumah sakit seharusnya menggunakan mesin cuci industri yang biasanya digunakan dalam pengaturan perawatan kesehatan, bukan menggunakan jenis mesin cuci rumah tangga biasa. Hal ini memberikan kesadaran para peneliti untuk mencari tahu apa pengaruh yang terjadi dengan mesin cuci rumah tangga biasa.

Para peneliti meyakini hal tersebut ialah implikasi dari mesin cuci rumah tangga, karena daya hemat energi yang akan menurunkan suhu air pada mesin cuci lebih rendah. Hal itulah yang memungkinkan patogen atau bakteri resisten tidak terbunuh menyeluruh.

Bakteri ditemukan di kulit bayi

Dalam kasus saat ini seperti dijelaskan dalam jurnal Applied and Enviromental Microbiology, dokter di rumah sakit Jerman memperhatikan bahwa bayi baru lahir di sana terus dilakukan tes guna mengetahui jenis bakterinya.

Hasilnya, diketahui jenis bakteri resisten obat tersebut dikenal sebagai Klebsiella oxytoca (K. oxytoca).

Bakteri ini diketahui menyebabkan infeksi serius di rangkaian perawatan kesehatan, seperti di panti jompo dan unit perawatan intensif.

Bayi yang baru lahir sebenarnya dalam keadaan sehat atau tidak memiliki sakit. Namun, bakteri Klebsiella oxytoca yang ditemukan di kulit bayi-bayi itu.

Baca juga: Rusia Optimis Ciptakan Mesin Cuci Khusus untuk Astronot di ISS

Keadaan itu membuat dokter prihatin karena dapat menyebabkan kondisi seperti pneumonia, infeksi saluran kemih dan infeksi luka, terutama pada mereka yang memiliki sistem kekebalan lemah.

Pada awalnya, para dokter mengira bakteri itu berpindah dari petugas kesehatan atau ibunya sendiri ke bayi mereka. tetapi dari hasil tes tidak terbukti.

Selanjutnya, dokter menguji beberapa hal di rumah sakit seperti inkubator bayi. Tetapi hasilnya juga kembali negatif. Akhirnya para peneliti melacak sumber ke mesin cuci tertentu. Sampel yang diambil dari segel pintu karet mesin cuci dan hasilnya positif ada bakteri K. oxytoca.

Memang pada dasarnya mesin cuci rumah tangga tidak diizinkan untuk mencuci pakaian pasien di rumah sakit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com