Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WHO: 1,4 Miliar Orang di Dunia Harus Ganti Gaya Hidup

Kompas.com - 08/09/2018, 17:09 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

KOMPAS.com – Sebuah studi baru oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) dalam jurnal Lancet Global Health mengungkapkan bahwa sekitar 1,4 miliar orang berisiko terkena penyakit kronis karena kurang aktivitas fisik.

Para peneliti merujuk pada rekomendasi WHO untuk berolahraga dengan intensitas moderat setidaknya 2,5 jam atau 75 menit setiap minggu, ditambah dua hari untuk memperkuat otot.

Akan tetapi, nyatanya 32 persen wanita dan 23 persen pria tidak mencapai rekomendasi ini, walaupun telah berjalan atau bersepeda di kantor, serta melakukan aktivitas fisik ketika bekerja.

Jika dibandingkan dengan tahun 2001, hasil studi ini tidak jauh lebih baik. Malah data pada beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Jerman, Brasil, dan Argentina, menjadi lebih buruk.

Baca juga: WHO Resmi Tetapkan Kecanduan Game Sebagai Gangguan Mental

Lalu, sebanyak 50 persen orang dewasa di Kuwait, Arab Saudi, Samoa, dan Irak juga ditemukan tidak cukup berolahraga.

Sebaliknya, Uganda dan Mozambik adalah dua negara yang paling aktif di dunia dengan hanya 6 persen warganya yang tidak cukup berolahraga.

Secara umum, wanita ditemukan jauh lebih pasif daripada pria, kecuali di Asia Timur dan Asia Tenggara.

Masalah serius

Menanggapi temuan WHO, Asosiasi Jantung Amerika menyebut fenomena ini sebagai “masalah serius”.

Tidak cukup olahraga bisa meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, tekanan darah tinggi, kolesterol dan obesitas.

Baca juga: Nyatakan Perang, WHO Ingin Lemak Trans Hilang pada 2023

Untuk memenuhi rekomendasi WHO, Anda harus berolahraga setidaknya 30 menit per hari. Olahraga ini haus memiliki intensitas moderat, seperti berjalan cepat atau bersepeda. Lalu, dedikasikan dua hari untuk melakukan memperkuat tulang dan otot dengan berlatih menggunakan beban.

Namun jika Anda lebih banyak duduk dalam sehari, maka rekomendasi minimum ini menjadi dua kali lipat. Anda setidaknya harus melakukan latihan berintensitas moderat antara 60 hingga 75 menit dalam sehari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com