Artinya, area ini telah terendam selama ribuan tahun.
Baca juga: Ditemukan, Gua di Antartika yang Hangatnya bagai Sauna
Menurut ahli geologi Heidelberg, dunia bawah laut di Semenanjung Yucatan, Meksiko adalah ekosistem penuh teka-teki yang menyediakan kondisi untuk pembentukan speleothem bawah air terbesar di dunia.
"Speleothem jenis ini yang sebelumnya ditemukan jauh lebih kecil dan kurang mencolok bila dibandingkan dengan Hell Bells," ungkap Stinnesbeck.
Para peneliti menduga bahwa pertumbuhan struktur berongga ini terkait dengan kondisi fisik dan biokimia spesifik di dekat haloklin, lapisan yang memisahkan air tawar dan air asin.
"Mikroba yang terlibat dalam siklus nitrogen, yang masih aktif sampai sekarang, bisa memainkan peran utama dalam pengendapan kalsit karena kemampuan mereka untuk meningkatkan pH (tingkat keasaman)," tutup Stinnesbeck.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.