KOMPAS.com -Sudah sempurnakah ibadah sholat Anda? Bisa jadi belum karena arah kiblat sholat Anda kurang tepat.
Sudah diketahui kiblat sholat umat muslim mengarah ke Kabah, Mekkah, Arab Saudi. Namun, karena mungkin kurang meperhatikan, arah kiblat bisa salah.
Tapi jangan khawatir. Tepat pada awal bulan Ramadhan 2017, umat muslim berkesempatan menyempurnakan arah kiblat.
Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Thomas Djamaluddin, mengatakan bahwa pada 26-30 Mei 2017 matahari akan tepat berada di atas Kabah.
Waktu terjadinya fenomena itu tepatnya adalah pada pukul 16.13-16.23 WIB.
"Pada saat itu matahari berada di atas Mekkah, sehingga kalau kita lihat matahari, itu sesungguhnya kita menghadap ke arah Mekkah," kata Thomas saat dihubungi, Jumat (26/5/2017).
Cara mengoreksi arah kiblat sangat sederhana. Anda bisa menggunakan sebuah tongkat yang ditaruh di atas tanah lapang dengan cahaya matahari optimal pada saat terjadinya fenomena matahari di atas Kabah.
Lalu, amati arah bayangan yang terbentuk. Arah itu menunjukkan arah kiblat. Dari bayangan, tarik tali ke arah tempat biasa sholat. Tandai koreksi arah kiblat yang baru.
Penjelasan lebih detail tentang koreksi arah kiblat bisa dilihat di konten interaksif di tautan ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.