Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bintang Ini Akan Ada di Atas Kepala Kita Saat Tahun Baru, Saksikan!

Kompas.com - 30/12/2016, 21:28 WIB
Yunanto Wiji Utomo

Penulis

KOMPAS.com - Tepat pada saat tahun baru, Minggu (1/1/2017) pukul 00.00 WIB, sebuah bintang terang akan tampak berada di atas kepala kita.

Sirius, nama bintang itu, akan tampak di rasi Orion dengan magnitudo - 1,46. Sangat mudah untuk mengamatinya, tinggal menengadahkan kepala ke atas, maka Sirius bakal bisa diamati tanpa alat bantu.

Sirius akan terbit sejak senja, Sabtu (31/12/2016), tepat setelah matahari terbenam. Sama seperti matahari, bintang itu akan terbit dari timur, lantas naik dan bergerak ke barat.

Tepat pada pukul 00.00 WIB, Sirius akan sampai pada titik tertingginya, kurang lebih di atas kepala kita, seperti matahari saat pukul 12.00 siang.

Sirius yang berada tepat di atas kepala bisa dilihat dari Jakarta, Bandung, dan Indonesia barat lainnya. Di Indonesia tengah dan timur, Sirius akan tampak di atas kepala satu dua jam setelah pergantian tahun.

Sirius sebagai obyek pengamatan tak kalah menarik dengan lainnya. Bintang itu merupakan bintang paling terang yang bisa diamati dari bumi.

Nama Sirius diambil dari bahasa Yunani, berarti "bersinar", "berkilau". Bintang itu menjadi yang paling terang karena jaraknya yang lumayan dekat, "hanya" 8,6 tahun cahaya.

Sirius sebenarnya merupakan sistem bintang ganda, terdiri dari Sirius A dan B, salah satunya merupakan bintang katai putih.

Jarak terjauh antara Sirius A dan B bisa mencapai 5 miliar kilometer. Namun, karena cukup jauh dari pandangan mata manusia, maka keduanya tampak satu bila dilihat dari Bumi.

Selakan waktu untuk menengadah ke atas tepat pukul 00.00 WIB besok. Jadikan pengamatan bintang terang ini sebagai salah satu yang meramaikan tahun baru Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com