Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usia Menstruasi Pertama Ungkap Risiko Penyakit pada Masa Mendatang

Kompas.com - 15/12/2016, 19:55 WIB
Lily Turangan

Penulis

Sumber Glamour

KOMPAS.com - Masihkah Anda mengingat momen pertama kali Anda mendapat menstruasi? Anda mungkin sudah melupakan masa itu. Namun, tahukah Anda bahwa pada usia berapa seorang wanita pertama kali mendapat menstruasi akan sangat memengaruhi kesehatannya di masa depan.

Ada istilah medis untuk usia kali pertama Anda menstruasi, namanya menarche. Para gadis zaman sekarang mendapat menstruasi lebih awal dibanding zaman dulu.

Karena itu, dianggap normal jika mereka mulai mendapat menstruasi pertama di usia antara 9 sampai 14 tahun, kata Maureen Whelihan, MD, ahli kebidanan dan kandungan di Center for Sexual Health and Education.

Namun, Jessica Shepherd, MD, asisten profesor kebidanan dan kandungan dan direktur operasi ginekologi minimal invasif di University of Illinois College of Medicine di Chicago, mengatakan bahwa dokter akan khawatir jika di usia 16 tahun seorang remaja putri belum menstruasi.

Mereka akan meminta remaja tersebut diperiksa untuk memastikan tidak ada sistem tubuh yang salah.

Menarche seorang wanita dipengaruhi oleh beberapa hal, sebagian besarnya disebabkan oleh genetika. Namun, faktor lingkungan dan berat badan juga dapat memainkan peran, kata Whelihan.

Memiliki jumlah lemak tubuh yang tepat sangat penting untuk produksi hormon yang menyebabkan siklus menstruasi pertama Anda.

Wanita yang mendapatkan menstruasi lebih awal berisiko sedikit lebih tinggi terkena kanker payudara. Ini ada hubungannya dengan paparan estrogen, jelas Whelihan. Semakin lama Anda terkena estrogen dalam hidup Anda, semakin besar pula risiko Anda.

Mendapat menstruasi pada waktu yang sangat awal atau sangat akhir juga meningkatkan peluang Anda untuk memiliki penyakit jantung di kemudian hari, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan tahun lalu dalam jurnal Circulation.

Remaja putri yang mendapat periode menstruasi pertama mereka ketika berusia 10 tahun atau lebih muda, atau berusia 17 tahun atau lebih tua, 27 persen lebih berisiko menderita atau bahkan meninggal karena penyakit jantung. Risiko mereka terhadap komplikasi tekanan darah tinggi juga 20 persen lebih tinggi.

Pikiran Anda juga dapat dipengaruhi oleh menarche. Peneliti dari University of Southern California menemukan bahwa mereka yang mendapatkan menstruasi pertama sebelum usia 13 tahun memiliki daya ingat yang lebih baik setelah menopause.

Mendapat menstruasi pertama pada usia yang lebih tua telah berulang kali dikaitkan dengan penurunan risiko kanker ovarium, kata Shepherd.

Setiap kali Anda berovulasi, terjadi perubahan pada jaringan ovarium. Perubahan ini dapat meningkatkan risiko tumbuhnya tumor atau sel kanker.

Semakin sedikit jumlah ovulasi, semakin rendah risiko itu. Ini menjelaskan mengapa pil KB dan kehamilan bisa mengurangi risiko kanker ovarium.

Namun, entah Anda mendapat menstruasi pertama pada usia 10 atau 17 tahun, bukan berarti suatu hari nanti Anda pasti menderita (atau tidak menderita) kanker dan penyakit jantung.

Ada banyak faktor lain yang memengaruhi tinggi-rendahnya risiko penyakit-penyakit tersebut. Di antaranya adalah pola makan, kebiasaan berolahraga, rokok, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau