Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terseret Gelombang Laut, Murid SD Meninggal

Kompas.com - 29/04/2013, 03:09 WIB

Padang, Kompas Tio Mahyendra (13), murid kelas VI SD Negeri 13, Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (28/4) pagi, ditemukan meninggal dunia setelah terseret gelombang laut di Pantai Padang, Kota Padang, Sumatera Barat. Sebelum ditemukan, jasad bocah laki-laki itu sempat hilang sekitar tiga jam di wilayah perairan pantai itu.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran Kota Padang Budhi Erwanto mengatakan, insiden tersebut berawal ketika Tio bermain di pantai bersama sejumlah temannya seusai mengikuti pengajian setelah waktu subuh.

Saat bermain di pantai, Tio mengejar sandalnya yang hanyut menjauhi pantai menuju laut. Ketika mengejar sandal itulah Tio terseret gelombang laut. Seorang rekannya sempat mencoba menyelamatkan Tio. Akan tetapi, karena kuatnya tarikan gelombang, Tio justru semakin hanyut ke tengah laut.

Setelah pencarian sekitar tiga jam yang melibatkan berbagai unsur, termasuk kapal dari Satpolair Kepolisian Daerah Sumbar, Tio akhirnya ditemukan sekitar 15 meter dari posisi sebelumnya, tetapi dalam kondisi meninggal.

Sahril Hakim (44), warga setempat, mengakui melihat gelombang laut yang tinggi. Warga beberapa kali meminta agar di lokasi itu ditempatkan penjaga pantai. ”Akan tetapi, itu hanya dilakukan jika masa liburan hari raya,” kata Sahril, yang sehari-hari bekerja sebagai tukang parkir di kawasan pantai itu. (INK)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com