Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Sawit Harus Ikut Konservasi Orangutan

Kompas.com - 19/02/2013, 13:45 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com - Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Barat meminta perusahaan perkebunan kelapa sawit ikut terlibat dalam konservasi orangutan. Sebagian besar habitat orang utan ada di luar kawasan konservasi.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalbar Siti Chadidjah Kaniawati, Selasa (19/2/2013) menjelaskan, pihaknya sudah mengimbau perusahaan kelapa sawit untuk tidak membuka seluruh kawasan konsesi yang dimiliki. "Di kawasan konsesi yang ada habitat orangutan, sebaiknya langsung dipetakan sehingga bisa dialokasikan untuk habitat orangutan," kata Chadidjah, Selasa (19/2/2013).

Konservasi oleh perusahaan perkebunan itu harus bekerjasama dengan institusi pendidikan atau pakar konservasi orangutan. "Selain BKSDA, pihak swasta tetap bisa berperan dalam konservasi, tetapi sebaiknya tetap berkoordinasi," ujar Chadidjah.

Belakangan ini, kasus penemuan orangutan di luar kawasan konservasi terus bermunculan. Orangutan kehilangan habitat di luar kawasan konservasi akibat alih fungsi lahan sehingga keluar ke wilayah permukiman warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com