Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Banjir, Semua Koridor Bus Transjakarta Sudah Beroperasi

Kompas.com - 20/01/2013, 15:17 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah sempat berhenti beroperasi, semua koridor bus transjakarta kini telah kembali melayani masyarakat. Meskipun untuk beberapa koridor mengalami perubahan tujuan akhir, karena lokasinya masih tergenang air sehingga sulit untuk dilintasi.

Kepala Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta, M. Akbar, Minggu (20/1/2013).mengatakan, sejak Jumat lalu, pelayanan bus transjakarta berangsur pulih. Satu per satu koridor mulai beroperasi kembali seperti biasa. Hanya saja dua koridor yaitu Koridor III (Kalideres-Harmoni) dan Koridor VIII (Harmoni-Lebak Bulus) masih belum berjalan saat itu.

"Saat ini semua koridor sudah kembali seperti semula. Tapi memang ada beberapa koridor yang tidak sampai tujuan akhir. Ada juga yang jalurnya dialihkan," kata Akbar saat dihubungi siang ini.

Berdasarkan penjelasannya, untuk Koridor III jalur dari Kalideres dialihkan melintas Rawa Buaya kemudian masuk tol dan keluar Tomang. Sementara Koridor VIII, jalur dialihkan masuk tol Kebon Jeruk dan keluar Tomang. Dengan demikian ada beberapa halte yang tidak dilalui untuk sementara waktu.

Sedangkan, di Koridor I (Blok M-Kota), Koridor V (Ancol-Kampung Melayu) dan Koridor IX (Pluit-Pinang Ranti) tetap beroperasi, meskipun tidak sampai ke tujuan akhir. Di Koridor I, bus transjakarta hanya mengangkut penumpang hingga Halte Olimo dari Halte Blok M. Kemudian untuk Koridor V, bus hanya sampai Halte Gunung Sahari saja. "Koridor IX jika biasanya sampai Pluit. Kali ini, hanya sampai Halte RS Harapan Kita, untuk sementara," kata Akbar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com