Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minim, Peran Dunia Usaha dalam Pengurangan Risiko Bencana

Kompas.com - 23/10/2012, 14:19 WIB
Yunanto Wiji Utomo

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu kunci kesuksesan upaya Pengurangan Risiko Bencana (PRB) adalah kerjasama antar stakeholder. Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Syamsul Maarif, mengatakan, saat ini kerjasama dengan dunia usaha masih sulit dilakukan.

"Dunia usaha belum banyak yang mau kita bawa ke DRR (Disaster Risk Reduction-PRB)," kata Syamsul dalam konferensi pers usai pembukaan Konferensi Tingkat Kementerian Asia-Pasifik tentang Pengurangan Risiko Bencana ke-5 di Yogyakarta, Selasa (23/10/2012).

Menurut Symasul, paradigma dunia usaha saat ini masih berupa pemberian bantuan pasca terjadinya bencana. Padahal, dalam PRB, yang diupayakan adalah antisipasi bencana dan perubahan iklim.

"Kalaupun ada yang ke sana, belum banyak. Prosentasenya mungkin baru 0,5 persen yang mau diajak ke DRR," papar Syamsul.

Symasul mengatakan, dunia usaha harus menyadari bahwa pihaknya adalah bagian dari stakeholder yang berperan dalam PRB.

"Apalagi, terus terang banyak sekali usaha-usaha yang justru merusak lingkungan. Mestinya, mereka juga harus ikut serta dalam upaya pengurangan risiko bencana," jelas Syamsul.

Syamsul menegaskan, kerjasama multipihak menentukan kesuksesan PRB. Daerah dengan sumber daya yang terbatas tidak dapat melakukan upaya PRB sendirian.

Selain soal kerjasama, Symasul juga menguraikan pentingnya integrasi pengurangan risiko bencana dan adaptasi dan perubahan iklim dan tata kelola pendanaan yang baik dalam program PRB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com