Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Kebakaran di Reaktor Nuklir Jepang

Kompas.com - 16/03/2011, 09:43 WIB

TOKYO, KOMPAS.com — Kebakaran terjadi lagi di sebuah reaktor nuklir Jepang, Rabu (16/3/2011), sehari setelah pembangkit listrik yang sama memancarkan ledakan radiasi yang membuat panik Jepang yang sudah tegang. Kebakaran tersebut segera teratasi. Namun,  Pemerintah Jepang harus tetap berjuang untuk mengatasi serangkain krisis yang timbul setelah gempa dan tsunami pada minggu lalu.

Kebakaran itu terjadi di reaktor nomor empat dari PLTN Fukushima Daiichi, Rabu pagi, kata Hajimi Motujuku, juru bicara Tokyo Electric Power (TEPCO), pengelola pembangkit itu. Asap telah mengalir dari atap reaktor nomor empat, kata Motujuku.

"Kami segera memberi informasi kepada pemerintah setempat dan bagian pemadam kebakaran mengenai hal itu. Kami tengah berjuang untuk mengatasi kebakaran tersebut," lanjutnya.

Namun, beberapa saat kemudian muncul laporan bahwa kebakaran itu berhasil dikendalikan. "Kami telah menerima informasi dari TEPCO bahwa api dan asap sekarang tidak terlihat dan tampaknya telah keluar dengan sendirinya," kata Minoru Ogoda, juru bicara Badan Keselamatan Nuklir Negara.

Kebakaran dan ledakan telah menghantam reaktor yang sama, Selasa, yang menimbulkan keretakan di atap. Pemerintah telah melaporkan kerusakan pada sebagian dari kontainer yang melindungi reaktor nomor dua di Fukushima, 250 kilometer di timur laut Tokyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com