Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sembilan Warga Australia Selamat

Kompas.com - 27/10/2010, 09:07 WIB

SYDNEY, KOMPAS.com — Sembilan peselancar Australia, Rabu (27/10), dipastikan masih hidup dan dalam kondisi baik setelah dilaporkan hilang menyusul gempa 7,2 skala Richter dan tsunami yang menyebabkan ratusan orang tewas dan hilang di Mentawai, Sumatera Barat, Senin.

Departemen Luar Negeri Australia mengatakan, kesembilan orang yang berada di atas kapal wisata Southern Cross telah kehilangan sinyal telepon seluler tetapi kemudian berhasil menghubungi kerabat mereka Selasa malam. Keterangan Departemen Luar Negeri Australia itu menambahkan, mereka bahkan tidak tahu kalau ada gelombang tsunami di perairan Mentawai itu.

"Kami telah memastikan keselamatan dan kondisi sembilan warga Australia di kapal turis itu, MV Southern Cross," kata pernyataan tersebut. "Mereka yang berada di kapal Southern Cross tidak menyadari bahwa telah terjadi gempa dan tsunami," kata keterangan itu.

Surfaid International mengatakan, kapten kapal itu, Chris Scurrah, yang menjalankan bisnis wisata di daerah itu dengan sejumlah kapal carteran sekarang akan membantu upaya penyelamatan. "Dia sekarang bekerja untuk memberi bantuan. Dia sangat berpengalaman, berpengetahuan dan punya kapal, dan itulah yang kita butuhkan sekarang," kata pendiri badan amal Dave Jenkins kepada AFP.

Gempa dan tsunami yang terjadi Senin malam di Kepulauan Mentawai itu, sejauh ini, telah menewaskan sediktinya 112 orang dan ratusan orang lain hilang. Bencana itu terjadi hampir bersamaan dengan letusan Gunung Merapi di Tengah yang sudah menewaskan 25 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com