Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Mulai Diet Tanpa Beban

Kompas.com - 16/09/2010, 15:37 WIB

KOMPAS.com — Memulai diet adalah hal yang berat. Tak banyak orang yang punya cukup waktu atau niat untuk bisa berolahraga. Untuk mendapatkan tubuh ideal dan sehat, Anda juga harus bisa mengatur pola makan sehat. Berikut adalah beberapa hal untuk mulai makan sehat.

1. Cara Anda berpakaian memengaruhi kebiasaan makan Anda. Menurut bukti sains, wanita yang senang mengenakan pakaian longgar justru makan lebih banyak. Jadi, mulailah mengenakan pakaian yang lebih pas di tubuh supaya Anda juga termotivasi untuk makan makanan sehat dan tidak berlemak.

2. Hilangi satu makanan dari menu Anda per hari. Amat sulit untuk mulai makan makanan yang tadinya tak Anda sukai. Jadi, jangan tiba-tiba menghilangkan menu makanan Anda sehari-hari. Hal ini sangat tidak efektif karena Anda pasti akan ingin makan makanan yang Anda sukai sebelum-sebelumnya. Misal, biasanya Anda makan makanan bersantan atau berlemak setiap hari. Jika Anda langsung mengubah pola makan secara drastis, pada suatu waktu Anda pun akan mengingini makanan itu lebih parah. Jadi, apa yang bisa Anda lakukan adalah mengurangi makanan yang tak baik untuk Anda satu per satu. Contoh, hilangi kebiasaan makan roti putih, atau daging, atau keju. Dengan begini, Anda akan mengurangi kalori tanpa tekanan.

3. Jangan berusaha mengurangi makanan di awal. Misal, Anda mengganti menu makanan Anda hanya dengan seporsi kecil kentang goreng. Padahal, Anda boleh mengisi piring dengan penuh makanan yang sehat dan aman dikonsumsi dalam jumlah banyak, seperti sayuran atau buah.

4. Kurangi saus. Anda pasti tahu, makanan yang perlu dicolek dengan saus akan menjadi makanan yang sulit untuk dihindari. Kita, masyarakat Indonesia, sangat suka saus dan sambal. Alhasil, kalau ada kedua hal tersebut, kita pun jadi makin lahap. Hindari pula saus krim yang berbahan dasar mentega, begitu pun mayones. Tanpa Anda sadari, sambal pun akan membuat Anda makan makin lahap pula.

5. Makan perlahan. Minum air putih sebelum makan akan membantu Anda merasa lebih kenyang, alhasil tak ingin makan terlalu banyak.

6. Hindari alkohol. Ya, alkohol bukanlah kebiasaan orang kita. Namun, ada sebagian orang yang masih mengonsumsi minuman ini. Padahal, alkohol mengandung kalori yang cukup banyak tanpa banyak guna di dalam tubuh kita. Wine putih dan cocktail mengandung kalori yang cukup banyak dan tak berguna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com