Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Habibie Resmikan Klinik Ginjal di Batam

Kompas.com - 12/12/2009, 03:06 WIB

Batam, Kompas - Mantan Presiden BJ Habibie meresmikan klinik khusus ginjal Rumah Sakit Budi Kemuliaan. Pelayanan klinik ginjal di rumah sakit tersebut dinilai semakin penting untuk membantu masyarakat, khususnya masyarakat yang tidak mampu.

”Klinik didirikan untuk membantu masyarakat yang tidak mampu,” kata BJ Habibie saat meresmikan klinik khusus ginjal Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK) di Batam, Kepulauan Riau, Jumat (11/12).

Ia menambahkan bahwa pelayanan klinik ginjal sangat penting untuk pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Pertumbuhan

Pelayanan kesehatan, lanjut Habibie, juga semakin diperlukan mengingat pertumbuhan penduduk di Batam cukup besar. Warga dari berbagai tempat di Nusantara mencari pekerjaan di kota tersebut.

”Waktu saya pertama kali di Batam, jumlah penduduk baru sekitar 6.000 orang. Namun, saat ini penduduk yang tercatat sudah mencapai 900.000 orang,” katanya.

Pertumbuhan ini mensyaratkan dipenuhinya berbagi kebutuhan dasar. Salah satunya adalah pemenuhan kebutuhan fasilitas kesehatan.

Merintis

Lebih lanjut Habibie mengungkapkan, orang yang datang ke Batam perlu memiliki jiwa atau semangat untuk merintis sesuatu yang baru.

Oleh karena itu, peningkatan kualitas sumber daya manusia yang terbarukan sangat penting. Apalagi di Batam tidak ada sumber daya alam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com