Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Gajah Ditemukan Mati

Kompas.com - 02/07/2009, 14:24 WIB

PEKANBARU, KOMPAS.com — Anak gajah jantan yang diperkirakan berumur dua tahun ditemukan mati, Rabu (1/7) di rimba Lazuardi, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Riau. Sehari sebelumnya, Selasa, gajah cilik itu ditemukan dalam kondisi lemas di areal hutan tanaman industri milik PT Rimba Peranap Indah (RPI).

Menurut Syamsidar, juru bicara World Wildlife Fund (WWF) Riau, gajah itu merupakan gajah kelima yang mati di sekitar areal PT RPI. ”Tim dari BKSDA dan WWF datang untuk menyelamatkan gajah itu, tetapi nyawanya tidak tertolong. Kami menduga anak gajah itu tercecer dari rombongan dan mati karena terpisah dari induknya,” kata Syamsidar di Pekanbaru.

Dalam dua bulan terakhir, ada delapan gajah mati di Riau. Lima ekor di areal PT RPI; dua ekor di Pusat Latihan Gajah, Minas; dan seekor lagi di areal pemeliharaan gajah PT Arara Abadi.

Hasil otopsi Laboratorium Veteriner Bukittinggi, semua gajah (kecuali yang terakhir) mati akibat diracun. Empat gajah mati di areal PT RPI setelah makan pelepah kelapa sawit yang diolesi racun organofosfor. Oleh pemilik kebun sawit, gajah dianggap sebagai hama. Adapun gajah di PLG Minas dan di areal PT Arara Abadi diracun oleh pemburu untuk diambil gadingnya.

”Kami berharap petugas hukum memberikan perhatian dan segera mengambil tindakan untuk menuntaskan kasus kematian gajah,” ujar Syamsidar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com