Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakarta Pikat Wisatawan dengan JGS

Kompas.com - 17/05/2009, 05:59 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah DKI Jakarta menggelar "Jakarta Great Sale" (JGS) bulan Juni 2009 sebagai upaya mendatangkan kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara.  "Kegiatan ini adalah salah satu dari agenda Pemerintah DKI Jakarta untuk menarik kunjungan wisatawan," kata Humas Dinas Pariwisata Provinsi DKI Jakarta, Eko Guntur di Jakarta, Sabtu (16/5).
     
Ia mengatakan, kegiatan yang berlangsung sebulan itu juga didukung oleh pemilik pertokoan dan mal dengan memberikan potongan harga mulai 10 hingga 50 persen pada produk-produk tertentu. "Potongan harga tersebut berlaku hampir di semua mal dan pertokoan," katanya.
      
Menurut Eko kegiatan tersebut dalam rangka mengairahkan kembali wisata belanja Kota Jakarta yang terkenal sejak dahulu sebagai pusat perdagangan terbesar di Indonesia.  "Kita berharap kegiatan tahunan ini akan mampu menjadi daya tarik wisatawan. Walau kita sadari krisis keuangan global masih melanda dunia," ucapnya.
     
Selain kegiatan tersebut kata Eko, kalender acara serangkaian memeriahkan HUT ke-482 Kota Jakarta. Juga digelar berbagai kegiatan di antaranya Pekan Raya Jakarta (PRJ), pameran produk keramik dan  pementasan kesenian Betawi.
Eko mengatakan, tahun 2009 pemerintah menargetkan kunjungan wisatawan asing sebanyak 1,6 juta orang. Pada tahun 2008, terealisir 1,53 juta atau meningkat 26,21 persen dari target 1,3 juta orang.
     
Sedangkan pada tahun 2008, Kota Jakarta dikunjungi  sebanyak 15,74 juta wisatawan nusantara atau meningkat dari target 15 juta orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com