Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunung Salak Dikabarkan Erupsi, PVMBG Beri Penjelasan

Kompas.com - 10/10/2018, 20:25 WIB
Gloria Setyvani Putri,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Darwin Volcanic Ash Recovery Center menerbitkan peringatan soal erupsi Gunung Salak pada Rabu (10/10/2018).

Menurut mereka, tanda erupsi itu berupa asap setinggi 50.000 kaki dari puncak.

Sejauh ini, lembaga itu masih menyatakan bahwa apa yang mereka deteksi mungkin bisa false alarm.

Jika terbukti benar, maka itu akan menjadi erupsi pertama Gunung Dalak dalam 80 tahun.

Baca juga: Soputan dan Gamalama Erupsi, Apa Gempa dan Letusan Gunung Menular?

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyatakan, sejauh ini instrumen di pos Gunung Salak belum mendeteksi.

"Tidak kelihatan. Kemudian, di sana tidak ada suara apapun yang terdengar," kata Kepala PVMBG, Kasbani.

"Rekaman seismik tidak menunjukkan itu. Ini terus kami cek lagi tapi belum ada data yang menunjukkan erupsi di sana," imbuhnya.

Dia mengatakan, apa yang dideteksi sebagai erupsi bisa jadi fenomena cuaca.

Baca juga: Tanggapan Lengkap PVMBG soal Isu Erupsi Gunung Salak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com