Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Kehilangan Satu dari 10 Mamalia

Kompas.com - 11/02/2015, 00:30 WIB
KOMPAS.com - Australia kehilangan satu dari 10 spesies mamalia asli dalam 200 tahun terakhir lewat apa yang disebut ahli lingkungan sebagai "bencana kepunahan".

Tidak ada satu negara pun yang mengalami tingkat kehilangan mamalia darat setinggi ini dalam jangka waktu selama itu, demikian dilaporkan para ilmuwan Charles Darwin University, Australia.

Penurunan ini terutama disebabkan serangan kucing liar dan serigala merah, yang berasal dari Eropa, kata mereka.

Kebakaran dalam skala besar untuk pengolahan lahan juga menimbulkan pengaruh yang sama, lapor wartawan BBC Helen Briggs.

Sebagai sebuah negara makmur dengan penduduk yang kecil jumlahnya, kehidupan alam Australia seharusnya cukup terlindung dari ancaman seperti hilangnya habitat.

Tetapi penelitian baru mamalia asli Australia yang diterbitkan pada Proceedings of the National Academy of Sciences mengisyaratkan skala masalahnya lebih serius daripada yang diperkirakan sebelumnya.

Sejak tahun 1788, 11 persen dari 293 mamalia asli yang tinggal di darat telah punah, 21 persen terancam dan 15 persen hampir terancam.

Sementara kajian tersebut mengatakan mamalia laut nasibnya jauh lebih baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com