Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/02/2013, 18:51 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Pasangan calon gubernur Jawa Barat H Irianto MS Syafiuddin (Yance) - H Tatang Farnahul Hakim tak terpengaruh dengan hasil hitung cepat sejumlah lembaga survei yang menempatkan pasangan itu di peringkat keempat pada Pemilihan Gubernur Jabar.

"Kami ucapkan selamat kepada ’pemenang’ hitung cepat Pilkada Jabar 2013, namun penghitungan faktual KPU belum dilakukan, kami tunggu hasil hitung faktual KPU yang akan menentukan pemenang Pilkada," kata Ketua Tim Pemenangan Yance-Tatang (Intan) H Lili Asdjudiredja di Bandung, Minggu (24/2/2013).

Tim pemenangan Yance-Tatang berkumpul di Posko DPD Partai Golkar Jabar Jalan Maskumambang, Kota Bandung. Selain memantau hasil hitung cepat yang dilakukan oleh tim internal Intan, tim juga memantau perkembangan hasil hitung cepat tim lain.

Lili Asdjudiredja menyatakan, pihaknya belum memutuskan untuk mengakui kekalahan meski dari hasil hitung cepat angka yang diraih oleh pasangan Intan di bawah 12 persen.

Meski demikian, ia mengaku terkejut dengan hasil hitung cepat dari lembaga survei. "Terus terang kami terkejut dengan angka itu, karena jauh dengan hasil survei tim kami. Apapun hasilnya kami menunggu hasil hitungan faktual di KPU Jabar," kata Lili.

Ia menyebutkan, berdasarkan hasil hitung cepat pihaknya mendapat gambaran pemilih Jabar cenderung memiliki pasangan yang diperkuar sosok artis.

"Pasangan yang kami usung keduanya dari birokrat, bukan dari artis. Saya lihat faktor kandidat artis sangat kuat dalam menghimpun suara pemilih pada Pilkada Jabar ini," kata Lili Asdjudiredja menambahkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Video Pilihan Video Lainnya >

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com