Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruth Sahanaya Ajak Bernostalgia

Kompas.com - 25/11/2010, 23:17 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Diva pop Ruth Sahanaya yang memulai awal kariernya sebagai vokalis sejak 1985, sekali lagi menunjukkan komitmennya dalam bermusik. Penyanyi yang akrab disapa Uthe itu pun patut menjadi bintang dalam konser tunggal dalam rangka 25 tahun berkarya di industri musik Tanah Air.

Bertempat di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Kamis (25/11/2010), "Konser 25 Tahun Ruth Sahanaya Berkarya" diawali dengan permainan instrumen musik Kaulah Segalanya, dan Bawa Aku Pergi oleh grup orkestra Magenta yang dipimpin oleh komposer Andi Rianto sebelum Uthe disambut riuh penonton ketika muncul di antara dua televisi monitor besar untuk menyanyikan lagu Pesta, Astaga, dan Kuingin sebagai pembuka repertoar.

Usai tiga lagu pembuka, Uthe begitu bahagia melihat antusias penyuka musiknya. "Bahagia sekali malam ini saya bisa berkumpul bersama anda sahabat-sahabat saya. Terimakasih buat anda yang hadir malam ini membuat kekuatan besar bagi saya sehingga bisa eksis sampai saat ini. Terimalah 25 tahun pengabdian saya," ungkapnya sebelum Andi memimpin grup orkestranya memainkan intro lagu September Pagi.

Tidak banyak orang yang tahu siapa yang pertamakali mengenalkan Uthe di industri musik Tanah Air. Diceritakan Uthe, "Dia menginginkan sekali lagunya dinyanyikan saya, karena menurutnya saya cocok menyanyikan lagunya. Saya ucapkan terimakasih kepada sahabat saya Aminoto Kosin," kata Uthe sambil mengajak Aminoto untuk berkolaborasi menyanyikan lagu Astaga.

Setelah Aminoto mengiringi Uthe dengan permainan pianonya, istri artis Jefry Waworuntu tersebut lantas ikut menyapa rekan seprofesinya yang pernah menciptakan sebuah lagu, Titi Dj. "Ti, kamu ingat enggak? Dulu di album saya yang dulu Titi pernah membuat lagu buat saya. Ini saatnya Titi ingat, judulnya Melepas Duka," kata Uthe sembari menyuguhkan Melepas Duka yang disusul lagu Selamanya.

Berikutnya, Uthe sedikit kilas balik ke zaman ia mulai dikenal sebagai kontes bernyanyi Bintang Radio dan Televisi pada era awal 1990 -an. Titik-Titik Noda, Bandung Selatan, dan Harus Kumiliki dipilih Uthe untuk bernostalgia di era tersebut.

Bintang radio

Melangkah ke urutan lagu selanjutnya, Uthe mengajak penyua musiknya ke awal 1991. "Tahun 1991, saya mengikuti sekaligus dua festival di Finlandia dan di Belanda, pada saat itu saya bersama-sama sahabat saya Erwin Gutawa. Saya dan Erwin bahagia karena jadi juara, kan Erwin pada saat itu menjadi aranger terbaik. Hadirin yang tercinta, malam ini anda semua segalanya bagi saya," ungkap Uthe sambil diiringi permainan piano Andi untuk menyanyikan Kaulah Segalanya.

Usah Kau Lara Sendiri, dan sebuah lagu rohani Engkau di Dalamku sengaja dipilih Uthe sebelum kedua anak gadisnya Nadine dan Mabel ikut memeriahkan "Konser 25 Tahun Tahun Ruth Sahanaya Berkarya" dengan lagu Thanks Full.

"Wah luar biasa saya bisa mendapatkan suami yang luar biasa dan anak yang cantik-cantik," kata Uthe. "Dua lagu berikut adalah lagu kenangan saya sewaktu masih pacaran sama bapaknya anak-anak. Malam ini yuk kita bicara dalam bahasa musik," ucapnya sambil menyanyikan dua lagu kenangan tersebut.

Tak hanya lagu-lagu pop saja yang di persembahkan Uthe, selanjutnya suguhan musik jazz menggiring penonton untuk menyimak lagu Teman Tapi Mesra, Cinta Satu Malam, dan Amburadul yang diracik khusus oleh Andi bersama iringan musik grup orkestra Magenta.

Uthe yang turun sementara dari pentas untuk mengganti kostum, selanjutnya memberi kesempatan kepada vokalis Kaka "Slank" untuk menyanyikan secara solo salah satu single andalan Uthe, Mengertilah Kasih.

"Di atas sini seperti like in heaven, tuan rumahnya princes blink-blink," puji Kaka untuk kepada Uthe yang baru saja berganti kostum keperakan sebelum mereka berduet menyanyikan Kamu Harus Pulang (dipopulerkan oleh Slank). Aku Cinta Kepadamu, Andai Kau Datang Kembali, Bawa Aku Pergi, hingga Bergandeng Tangan menjadi rangkaian lagu penutup malam yang manis di peringatan 25 tahun Ruth Sahanaya berkarya. (FAN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com